Aksi Solidaritas Untuk PT. Cresyin Indonesia Cileungsi

Bogor, KPonline – Kamis, 17 Maret 2022 Semenjak di gulirkan nya Undang – undang Cipta Kerja beberapa waktu yang lalu yang berdampak sangat luas di tiap lini kehidupan masyarakat di tiap sektor kehidupannya terlebih lagi di tingkat kehidupan masyarakat kaum pekerja pabrik.

Hari ini sebuah pabrik yang terletak d jalan pasir angin yang sejak awal bulan Maret 2022 para pekerja nya yang sedang memperjuangkan hak pesangon nya dikarenakan pabriknya akan tutup, Pesangon yang harusnya mereka dapat sesuai yang tertera di Perjanjian Kerja Bersama ternyata Perusahaan tidak menjalankan yang ada Perjanjian Kerja Bersama Tersebut malah perusahaan menggunakan aturan yang tertera di Undang – undang cipta kerja.

Bacaan Lainnya

Atas nama Solidaritas antar sesama pekerja yang berorganisasi, merasa bernasib yang sama jika satu tersakiti yang lain mengobati, panas dan hujan tidak lah menjadi halangan untuk bersolidaritas karena seyogyanya manusia sebagai mahkluk sosial akan selalu membutuhkan satu sama lainnya.

Aksi solidaritas tidak lah mengenal warna bendera dan Organisasi Serikat yang berbeda aksi sosial atas nama butuh pekerja.

Pos terkait