Tiga Warga Terkena DBD, Perumahan di Pasuruan ini Lakukan Fogging Biaya Sendiri

Pasuruan, KPonline – Demam berdarah dengue atau biasa disingkat DBD adalah penyakit yang ditimbulkan oleh virus dengue yang dibawa oleh nyamuk, wabah ini biasanya meningkat ketika musim hujan tiba.

Begitu juga yang menimpa 3 warga perumahan PURI KRATON REGENCY yang berada di Desa Bendungan Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan, Amira (5 Th), Angel (7 Th), dan Muhammad Zuhud (3 Th) ketiganya terindikasi penyakit DBD sehingga sempat di rawat inap di RSUD Bangil dan RS Graha Sehat Medika kota Pasuruan.

Bacaan Lainnya

Supaya tidak bertambah korban lagi, para Sesepuh dan RT setempat akhirnya sepakat untuk mengadakan Fogging seluruh lingkungan perumahan. Sedangkan untuk pembayaran biayanya ditanggung per rumah sebesar Rp.13.000 (tiga belas ribu rupiah).

Fogging sendiri di mulai pagi hingga siang dari rumah ke rumah yang ada di RT 06, 07, 08 hari Ahad (2/2/2020). Selanjutnya untuk RT 09 dan 10 dilaksanakan hari ini Senin (3/2/2020).

Semoga kasus DBD ini tidak terulang lagi, dan yang paling penting setelah dilakukannya Fogging semua warga bisa lebih sadar lagi akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, termasuk saluran air atau got dipastikan bisa mengalir supaya tidak ada genangan.
(Dede Faisal RA).

Pos terkait