Sapi dan Kambing Dijadikan Qurban Forum Kawasan Jababeka (FKJ)

Bekasi, KPonline – Gema takbir berkumandang disetiap penujuru  kota. Dengan serentak umat Islam merayakan shalat Idul Adha 1440 Dzulhijjah.

Dalam Idul Adha kali ini, ada 3 (Tiga) ekor hewan yang akan diqurbankan oleh Forum Kawasan Jababeka (FKJ), yaitu 2 (dua) ekor kambing dan 1 (satu) ekor sapi. Pemotongan hewan qurban sengaja dilakukan di Saung Buruh Jababeka, dimana tempat tersebut merupakan tempat berkumpulnya para kaum buruh yang ada di Jababeka.

Bacaan Lainnya

Sempat terjadi ketegangan ketika sapi yang akan disembelih sempat berontak. Dengan kekompakan dari anggota Garda Metal, akhirnya sapi pun bisa dilumpuhkan dengan cara ditarik oleh tali tambang (11/08/2019).

Hadir pula Sulaeman selaku ketua FKJ dalam acara penyembelihan hewan Qurban yang dilakukan di Saung Buruh. Kebersamaan tampak terlihat dari anggota Garda Metal yang ikut berpartisipasi dalam pemotongan daging qurban tersebut. Sambil berbincang, anggota Garda Metal pun membagikan pemotongan daging yang sudah dipotong kecil sambil memasukannya ke dalam kantong plastik yang sudah disiapkan.

“Dengan adanya acara Qurban yang dilakukan di Saung Buruh, merupakan kebanggan tersendiri. Kegiatan Qurban sering kita lakukan di Saung, bahkan bukan hanya sekedar qurban, santunan anak Yatim pun pernah dilakukan disini. Saung Buruh banyak kenangan dan cerita bagi para kaum buruh di Bekasi,” kata Jupri salah satu anggota Garda Metal sambil memotong daging.

Hingga pukul 12.00 WIB, daging sapi dan kambing pun belum selesai untuk dibagikan. Pembungkusan daging qurban yang dilakukan secara merata, akan dibagikan secara langsung kepada masyarakat sekitar yang berhak mendapatkannya. Walau dihadapkan dengan cuaca yang cukup panas, tidak memberhentikan semangat rekan-rekan yang ikut berpartisipasi di Saung Buruh untuk terus mengiris daging qurban.

“Nabi Ibrahim dulu diperintahkan Allah SWT untuk menyembelih anaknya Ismail, sejarah itu yang harus kita ambil hikmahnya. Bagaimana tidak, kesabaran Ibrahim yang sangat luar biasa terlihat ketika anaknya dalam keadaan lucu-lucunya harus disembelih,” Sulaeman menambahkan.

Hingga berita ini diturunkan pembagian daging hewan qurban masih terus berlangsung. Sebagian ada yang sedang memasukan ke dalam plastik dan sebagian ada yang memotong dari bagian yang terbesar hingga bagian yang terkecil. (Jhole)

Pos terkait