Rapat PUK SPEE FSPMI PT. Schneider Indonesia Bahas Kelanjutan Perundingan PKB

Bekasi, KPonline – PUK SPEE FSPMI PT. Schneider Indonesia mengadakan rapat membahas perundingan Perjanjian Kerja Bersama (PKB) yang digelar di ruang Sekretariat PUK, Selasa (20/9/2022).

Agenda rapat ini digagas oleh Pengurus PUK bersama Tim Perunding PKB untuk memikirkan tentang kelanjutan perundingan PKB antara Serikat Pekerja dan manajemen perusahaan.

Dalam rapat juga dibedah pasal-pasal yang dianggap belum disepakati oleh serikat pekerja dan manajemen yang berjumlah sekitar 19 pasal, salah satunya adalah mengatur tentang tunjangan uang transport.

Ketua PUK SPEE FSPMI PT. Schneider Indonesia Irsan menjelaskan tentang progres perundingan dan pasal-pasal pendingan dari hasil perundingan PKB sebelumnya. Pasal demi pasal pun dibedah satu per satu.

Irsan mengatakan PKB sekarang menekankan rumusan nominal pesangon PHK dengan tidak menggunakan perhitungan UU cipta kerja.Karena Puk schneder indonesia menolak UU cipta kerja.

Dari total 15 Pengurus PUK, hanya 13 yang hadir dalam rapat ini. Sedangkan yang 2 orang izin karena masuk shif 2. (Wisnu)