PUK SPAMK FSPMI PT. AICC Karawang Serahkan Dana Rukem Ke Anggotanya

Karawang, KPonline – Abdul Matin selaku Ketua Bidang Sosial PUK SPAMK FSPMI PT. AICC Karawang dan beberapa Pengurus PUK lainnya pada Kamis tanggal 8 Maret 2018 melakukan ta’ziyah di rumah almarhum Bapak Supendi HS,ayahanda dari Aris Budiman dari Seksi PE (patner Engineering), yang beralamat Jalan Lentong RT 03/041 No.42 Kelurahan Bojong Rawalumbu Kecamatan Rawalumbu.

Selain bertaziah mereka juga membantu meringankan beban keluarga almarhum,karenanya PUK SPAMK PT. AICC memberikan sumbangan yang dananya juga berasal dari iuran anggota Puk SPAMK PT. AICC yang disebut RUKEM (Rukun Kematian)

Bacaan Lainnya

Baca Juga : Pelatihan Janaiz, Lebih Akrab Dengan Kematian

Sumbangan tersebut diberikan tidak hanya berlaku untuk keluarga anggota namun juga keluarga yang non anggota yang meninggal dunia.

Rukun kematian adalah suatu wadah kegiatan sosial yang di miliki PUK AICC Karawang, yang merupakan gerakan sosial  yang memberikan pelayanan pada  anggotanya, dimana pelayanan yang di berikan kepada para anggota merupakan pelayanan jasa kematian seperti , perawatan jenazah, (memandikan , mengkafani serta melakukan shalat jenazah ) sampai pada pengantaran jenazah ke pemakaman dan pengurusan pemakamannya.

Dalam melakukan peranannya pada para anggotanya, pengurus rukem ( rukun kematian ) secara bersama sama dengan warga lainnya bahu membahu melakukan pelayanan kepada mereka yang mendapat musibah

” Meskipun jumlah dana sumbangan yang tidak begitu besar namun ini mampu menumbuhkan rasa kebersamaan dan kepedulian antar sesama anggota Puk Spamk PT. AICC ” pungkas Abdul Matin. (Wiwit Purwito/Editor :Ete)

Pos terkait