PT. Logam Bima Cimahi Lakukan Aksi Penggalangan Dana Untuk Anggota FSPMI PT. Yihwa

 

 

Bandung, KPonline – Tak henti-hentinya aksi solidaritas sosial yang ditunjukkan oleh keluarga besar FSPMI Bandung Raya Untuk kawan – kawan anggota FSPMI PT. Yihwa Texstile yang masih bertahan di tenda Perjuangan di Jl. Raya Batu Jajar KM 3,5, RT 02 / RW 01, Kp. Cangkorah, Giriasih Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40561.

Kali ini aksi tersebut di lakukan oleh PUK SPL FSPMI PT. Logam Bima Cimahi
Sehari sebelumnya Asep Sudarman selaku Ketua PUK SPL FSPMI PT. Logam Bima

Telah memberitahukan dan menjelaskan ke seluruh anggota lewat grup WA agar seluruh anggota dapat berpartisipasi dalam Pengalangan dana tersebut, sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas kita terhadap Kawan – kawan anggota FSPMI PT. Yihwa Texstile yang saat ini masih bertahan di tenda perjuangan.

Udin Komarudin selaku bendahara PUK SPL FSPMI PT. Logam Bima membuka percakapan tersebut bersama para pengurus dan anggota PUK SPL FSPMI PT. Yihwa Texstile di tenda perjuangan

“Alhamdulillah ada sedikit amanah dari kawan – kawan anggota kami, jangan di lihat nilainya ini sebagai bentuk solidaritas kita untuk Kawan – kawan yang lagi memperjuangkan hak hak nya di tenda ini, mudah – mudahan dapat bermanfaat dan sedikit dapat meringankan beban kawan – kawan semua selanjutnya”, ucap Udin Komarudin.

Bantuan tersebut di serahkan langsung oleh Ketua PUK SPL FSPMI PT. Logam BIMA (Asep Sudarman) yang mengatakan “Buat teman-teman pengurus dan anggota FSPMI PT. Yihwa tetap semangat jaga kekompakan dan tetap optimis dengan apa yang sedang diperjuangkan tetap berkordinasi dengan perangkat organisasi jangan pernah mundur dan menyerah dengan rintangan yang sedang dihadapi terus berjuang”, ungkapnya.

Bahu membahu saling membantu
Agar terwujudnya rasa solidaritas untuk sesama manusia. LOGAM (KOMPAK KUAT HEBAT).

 

(KangMaung / Bandung)