PP SPAMK FSPMI Selenggarakan Rapat Kerja Perdana

PP SPAMK FSPMI Selenggarakan Rapat Kerja Perdana

Jakarta, KPonline – Setelah dikukuhkan pada tanggal 4 Maret 2021, seluruh pengurus PP SPAMK FSPMI periode 2021-2026 mengadakan Rapat Kerja Perdana pada Hari Rabu dan Kamis, tanggal 17-18 Maret 2021 di Villa Biru Cipaganti Bogor.

Setelah dibuka pada pukul 14.00 WIB dan dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya serta Mars FSPMI, ada satu hal yang baru bagi SPAMK FSPMI. Saat sambutan, Ketua Umum PP SPAMK kala meneriakkan “SPAMK!” dan disambut dengan pekik lantang pengurus lainnya:”GASPOLLL!”

Raker perdana tersebut semakin hidup saat perkenalan semua peserta. Wajah-wajah yang tak asing dalam pergerakan SPAMK FSPMI sekalipun hampir seluruhnya merupakan wajah baru dalam jajaran kepengurusan periode 2021-2026.

Paparan demi paparan disampaikan Furqon, selaku Ketum tentang Program Kerja, AD/ART SPAMK maupun Peraturan Organisasi dan Pembagian tugas organisasi per bidang berlanjut hingga tengah malam.

Presiden FSPMI Riden Hatam Aziz juga memberikan sambutan, dari pukul 19.30-20.00.

Dalam sambutannya, Presiden FSPMI menegaskan pentingnya upaya memupuk keikhlasan, kelapangan dada dalam berorganisasi khususnya bagi para Pengurus. Melatih solidaritas dan kesolidan kaum buruh hingga menjiwai seluruh anggota khususnya di sektor SPAMK untuk bergerak berjuang bersama dalam satu komando organisasi.

Dinamika berorganisasi yang terjadi menjelang Munas dan Kongres VI kiranya menjadi pelajaran berharga bagi kita semua sehingga tidak lagi terjadi di masa mendatang. Dibutuhkan tidak sekedar kecerdasan maupun kepiawaian dalam berorganisasi. Mari buka pintu hati lebih lebar dan perluas wawasan sehingga persatuan dan kesatuan organisasi menjadi semakin kokoh dengan keanekaragaman ragamannya. Sehingga perlu untuk banyak dilakukannya Konsolidasi Ideologi untuk menunjangnya.

FSPMI! yess!
FSPMI! Yess!
FSPMI! Yes! Yes! Yes!!
SPAMK! Gaspoll!
SPAMK! Gaspoll!
SPAMK! Gaspoll!!!

Agenda demi agenda berlangsung dalam suasana serius tapi santai. Usulan demi usulan dituangkan dalam program kerja dalam upaya pengembangan organisasi maupun antisipasi terhadap tantangan SPAMK ke depan yang semakin berat, antara lain: Dampak revolusi 4.0, Mobil Listrik, Dampak Covid 19, Gelombang PHK maupun Omnibus law serta aturan-aturan turunannya.

Rapat Kerja Perdana SPAMK diakhiri dengan penyamaan cara pandang serta penyusunan program prioritas yang segera diimplementasikan untuk mempertahankan kesejahteraan pekerja, untuk memperjuangkan Keadilan Sosial serta Kemanusiaan yang adil dan beradab.

Berikut susunan Kepengurusan PP AMK FSPMI periode 2021 – 2026


Wahyu Hidayat
Infokom PP AMK FSPMI