Posko Orange Bekasi Utara Jembatani Warga Bertemu Direktur PDAM Bicarakan Permasalahan Air Bersih

Bekasi, KPonline – Di bantu posko orange Bekasi Utara, Fajar, Ketua Rukun Warga dan Margoyoso selaku tokoh masyarakat perumahan Permata Hijau, menyelesaikan permasalahan air PDAM warganya yang sudah seminggu tidak mengeluarkan air.

Dedik selaku Sekretaris Korcam Partai Buruh dan Okriansyah yang juga Caleg Dapil 2 Bekasi utara, menjembatani ketua RW dan Tokoh masyarakat bertemu dengan Iman Direktur PDAM, dan Ali Imam Faryadi, SE. Direktur Perumda Tirta Patriot Di Kantor Perumda Tirta Patriot, Kamis (21/09/2023).

Dedik, Sekretaris Exco Kecamatan Bekasi Utara Mengatakan Kepada Media perjuangan dalam pertemuan ada beberapa poin yang di sepakati antara PT PDAM, Perumda Tirta Patriot dan Ketua Rukun Warga Perumahan Permata Hijau.

“Dalam pertemuan, ada beberapa kesepakatan poin yang akan dijalankan PT PDAM dan Perumda Tirta Patriot karena tuntutan warga yang merasa dirugikan karena seminggu air PAM tidak mengalir antara lain warga dibebaskan denda tunggakan di bulan oktober, dan penyetaraan tarif diturunkan, dalam jangka pendek PT PDAM dan Perumda Tirta Patriot akan menyediakan 16 tangki air untuk keperlauan warga saat ini, dan jangka panjangnya, akan membuat pipanisasi diameter 80 meter sepanjang 2,2 Km dengan air baku berasal dari Kali Malang,” kata Dedik. (Rojali)