Pimpinan Pusat Datangi PC SPAMK FSPMI Kabupaten Pasuruan, Ternyata Ini Yang Dibahas

Pasuruan, KPonline – Pimpinan Pusat AMK telah melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke PC SPAMK FSPMI Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, pada Jum’at (14/7/2023).

Dalam kesempatan ini turut hadir Ketua PP SPAMK, H.Furqon, Sekretaris Umum, Ranto Aprianto, dan Bendahara, Sriyatno.

Selain itu hadir juga para pengurus PC SPAMK FSPMI Kab. Pasuruan, Ketua dan Sekretaris PUK JAI, PUK ISEKI, PUK NPR, PUK FCI, PUK IST, dan PUK MII.

Bertempat di kantor KC FSPMI Pasuruan yang baru di Jl. Pattimura no. 308, Pogar, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Acara kunker ini merupakan tindak lanjut dari hasil Rakernas yang bertujuan untuk sounding kegiatan-kegiatan antara PP dengan PC SPAMK Kab. Pasuruan.

Salah satu yang di bahas adalah pemaparan mengenai buruh go politik dan pembekalan untuk para bacaleg DPRD Kota/Kabupaten Pasuruan dan bacaleg DPRD Provinsi Jawa Timur. (Dede Faisal RA)