Peringati Hari Perempuan Sedunia (IWD), Pekerja Perempuan Asahi Diamod Berlatih Membuat Fried Chicken

Bekasi, KPonline – Bagi buruh kontrak atau pekerja dengan status PKWT, Serikat Pekerja adalah rumah singgah yang setiap waktu bisa saja berganti seiring dengan statusnya sebagai pekerja di suatu perusahaan.

Bagi mereka Serikat Pekerja seringkali tidak banyak berperan terkait perubahan status kerja mereka maka wajar jika bagi sebagian dari mereka enggan untuk masuk menjadi anggota Serikat Pekerja.

Bacaan Lainnya

Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Logam FSPMI PT Asahi Diamond sadar tentang hal tersebut sehingga untuk menepis kesan negatif serikat hanya memanfaatkan uang anggota pekerja kontrak hari ini Minggu, 8 Maret 2020, atau bertepatan dengan peringatan International Women Day (IWD), bertempat di salah satu rumah anggota mengadakan trainning pembuatan ayam goreng ala KFC.

Di pandu oleh Bidang Perempuan PC Logam Bekasi acara ini diikuti oleh 15 pekerja perempuan yang statusnya hampir semua PKWT.

Dalam acara tersebut ibu Sri menyisipkan tentang peran pekerja perempuan dalam memperjuangkan hak – hak pekerja perempuan di sebuah perusahaan dan juga sosialisasi Omnibus Law.

Dengan kegiatan ini diharapkan agar peserta mampu membuat olahan ayam goreng ala KFC, apalagi bagi pekerja yang statusnya masih kontrak diharapkan setelah mereka tidak lagi bekerja di perusahaan mereka mampu mendirikan usaha dengan bekal yang sudah mereka terima saat ini.

Acara di tutup dengan sesi foto bersama dan pernyataan sikap penolakan Omnibus Law yang saat ini draftnya sudah masuk ke DPR-RI. (Indra)

Pos terkait