Perayaan HUT FSPMI ke 21 di Aksi Unjuk Rasa PUK SPAMK FSPMI PT. Mugai Indonesia

Karawang, KPonline – Pergerakan demi pergerakan tidak henti-henti nya terus di lakukan oleh PUK SPAMK FSPMI PT. Mugai Indonesia yang sudah hampir 3 minggu sedang menghadapi perselisihan dengan perusahaannya. Kamis, (06/02/2020).

Salah satu permasalahannya adalah pemutusan hubungan kerja secara sepihak oleh perusahaan terhadap 22 orang pengurus dan anggota PUK SPAMK FSPMI PT. Mugai Indonesia.

Bacaan Lainnya

Dukungan solidaritas dan semangat untuk berjuang terus di berikan oleh kawan – kawan buruh karawang khususnya anggota serikat FSPMI Kabupaten Karawang.

Dan kali ini ada yang berbeda di acara unjuk rasa PUK SPAMK FSPMI PT. Mugai Indonesia dari hari – hari biasanya. Bertepatan dengan HUT FSPMI yang ke – 21 yang jatuh pada tanggal 06 Februari 2020, PUK SPAMK FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia datang untuk bersolidaritas.

Tidak hanya membawa masa aksi, tetapi PUK SPAMK FSPMI PT. Meiwa Kogyo Indonesia membawa sebuah kue cantik yang bertuliskan angka 21 untuk HUT FSPMI yang ke – 21 yang di rayakan meriah di depan PT. Mugai Indonesia.

Haru biru tawa riang tercurah menjadi satu dalam lantunan lagu pengiring tiupan lilin. Lalu lilin pun di tiup oleh Asmat Serum selaku Ketua PC SPAMK FSPMI Karawang sekaligus Ketua Konsulat Cabang Kabupaten karawang.

Setelah tiup lilin dan pemotongan kue, mata pun di tujukan dengan pemandangan yang sangat luar biasa. Yakni Kawan – kawan Garda Metal beraksi dengan mengadakan perlombaan di depan PT. Mugai Indonesia.

Sungguh indah bisa melihat semua tertawa lepas di bawah cuaca yang sedikit mendung.

(Lnd)

Pos terkait