Pengurus Serikat di PHK, Buruh PT. Alba Unggul Metal Tangerang Gelar Unjuk Rasa

Tangerang, KPonline – Puluhan orang yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) berunjuk rasa didepan halaman PT. Alba Unggul Metal, kawasan industri jatake, Cikupa Tangerang.Kamis (11/10/2018).

Aksi unjuk rasa ini dipicu oleh diputus hubungan kerja (PHK) beberapa pengurus unit kerja (PUK) dan anggota seperti yang nampak dalam poster yang terpampang didepan pabrik.

Bacaan Lainnya

Tuntutan mereka adalah pekerjakan kembali kawan kawannya yang ter PHK.

Aksi unjuk rasa ini sudah berlangsung dua hari dimulai Rabu ( 10/10/2018).Pada aksi pertama pihak manajemen perusahaan menerima perwakilan dari pengunjuk rasa, namun tidak menbuahkan kesepakatan dari tuntutan buruh, karena pemilik perusahaan tidak ada ditempat.

Sementara tim perunding dari pihak manajemen belum berani memutuskan sikap dari tuntutan pengunjuk rasa.

Sampai tulisan ini dibuat unjuk rasa masih berlangsung dengan mengerahkan garda metal dan mobil komando serta anggota yang terus berdatangan secara berkelompok.

Anggota keamanan baik satpam maupun kepolisian setempat berjaga jaga untuk mengamankan unjuk rasa agar tertib. (Jejen)

Pos terkait