Pengurus GMTR Adakan Ratin, Ini Hasilnya

Tangerang, KPonline- Demi Menjalankan Peraturan Organisasi (PO Garda Metal), sesuai dengan AD ART FSPMI, Pengurus Garda Metal Tangerang Raya (GMTR) Minggu, 25/02/2018. Mengadakan Rapat rutin untuk Pengurus GMTR.

Bertempat di kantor Puk SPAMK FSPMI PT. PEMI WH-AW, rapat dihadiri 11 orang pengurus GMTR, Termasuk Pangkorda, Sekjen GMTR, serta 1 orang Kordinator Area (Korea).

Bacaan Lainnya

Hadir dalam kesempatan kali ini, Tukimin selaku DPW FSPMI Banten dalam rapat pengurus GMTR.

Menurut Tukimin, dirinya selaku DPW FSPMI Banten akan mendukung program kerja atau agenda yang dibuat oleh organisasi, termasuk rencana akan diadakan LATSAR Garda Metal Khususnya di wilayah Banten, demi kemajuan organisasi FSPMI.

“Diharapkan dengan adanya pendidikan LATSAR Garda Metal di Banten, bisa menyaring bibit – bibit baru, yang mau, bersedia, serta ikhlas menyumbangkan pemikiran/ ide – ide fositip/ kreativitasnya, tenaga, bahkan waktu luangnya untuk kemajuan organisasi demi kesejahteraan anggota, buruh, bahkan masyarakat pada umumnya.” Tuturnya.

Berikut ini notulen hasil Rapat rutin GMTR kali ini, 1. Evalusi tingkat kehadiran pengurus GMTR dalam undangan – undangan rapat GMTR. Dimana PANGKORDA dan SEKJEN, melakukan evalusi kepada pengurus/ korea yang tidak pernah hadir dalam undangan rapat – rapat GMTR. Termasuk satu orang pengurus GMTR dan satu orang korea yang telah risain (Suroto dan Reza)
2. Menyampaikan dan menyikapi rencana LATSAR GARDA METAL Banten. Dimana apa bila Serang yang rencana menjadi tuan rumah dalam penyelenggaran latsar Serang 1, tidak bisa mengoptimalkan dalam jumlah kepesertaan sesuai hasil rapat di Serang, Cilegon, dan Tangerang, maka akan dievalusi dalam waktu dekat.

Menindaklanjuti hal tersebut, Divisi Pelatihan Tangerang akan segera melakukan survay tempat lokasi LATSAR yang ada di Tangerang sebagai alternatif. Langkah selanjutnya, Pengurus GMTR akan melakukan rapat serta pembentukan Panitia LATSAR.

Rencana Pembentukan Panitia LATSAR akan diadakan di Kantor Konsulat Cabang FSPMI Tangerang hari Selasa, 27/02/2018, pukul 09.00 wib. Serta semua jajaran pengurus GMTR di wajibkan hadir dalam acara tersebut.
Untuk dispensasi, akan di kirim atau dibagikan hari Senin, 26/02/2018.

3. Mengoptimalkan kembali olah raga FUTSAL untuk kalangan anggota, Mengoptimalkan GMTR dalam kesenian TOPENG IRENG, dan Pembahuruan rompi DIVISI TRANSPORTASI.
4. Kunjungan Kerja semua jajaran pengurus GMTR ke Korea – Korea, yang waktu dan tempat di tentukan masing – masing Korea.

Kontributor Tangerang, RD Rizal N

Pos terkait