Pendidikan Dasar Advokasi dalam Rapat Konsolidasi SPAI FSPMI Kota Surabaya


Pasuruan, KPOnline – Dalam pengembangan organisasi khususnya Serikat Pekerja/Serikat Buruh, pendidikan bagi anggota sangatlah penting. Tentunya peran serta perangkat organisasi baik di tingkat unit kerja, Pimpinan Cabang serta Konsulat Cabang dibutuhkan sinergi nersama yang selaras dan sejalan.

Di sela agenda Konsolidasi Akbar SPAI FSPMI Kota Surabaya pada tanggal 10 – 11 Juni 2023, Ketua III Bidang Pendidikan,Nuruddin Hidayat berkesempatan memberikan materi pendidikan tentang Dasar Advokasi.



Bertempat di luar ruangan Villa Kapal Tretes Pasuruan, acara pendidikan dimulai pukul 21.30 WIB. Meskipun kegiatan pendidikan terjadwal pada akhir sesi hari pertama, para peserta Konsolidasi Akbar sangat antusias.

“Selaku pengurus tingkat Unit Kerja maupun Pimpinan Cabang harus bisa membedakan mana kasus yang termasuk dalam Pelanggaran Ketenagakerjaan dan mana yang masuk dalam Perselisihan,” kata pria yang juga selaku Sekretaris Konsulat Cabang FSPMI Kota Surabaya ini.
Materi yang diberikan malam hari ini ada beberapa hal, yakni :
– Pelanggaran Ketenagakerjaan
– Perselisihan Hubungan Industrial
– Perjanjian Kerja
– Demonstrasi
– Mogok Kerja
Dan juga diberikan materi dengan contoh kasus yang terjadi di Pimpinan Unit Kerja (PUK).

Bacaan Lainnya



Acara Konsolidasi Akbar SPAI FSPMI yang bertema “Sak Duluran Sak Lawas e” sesi hari pertama ini kemudian ditutup dengan pembekalan dari Doni Ariyanto selaku Ketua Konsulat Cabang FSPMI Kota Surabaya.

“Membangun dan Mewujudkan Seduluran harus dengan menguatkan mental anggota untuk bersolidaritas dan kebersamaan. Lakukan semampu saudara lakukan,” Ujar Doni.

Acara malam hari ini kemudian dilanjutkan dengan acara santai , yaitu barbeque sambil bercengkerama antara anggota satu dengan lainnya.

11 (sebelas) PUK SPAI FSPMI Kota Surabaya dengan total peserta 60 anggota hadir dalam Agenda yang berlangsung 2 hari ini, yakni:
PUK PT. Atlantic Biruraya
PUK PT. Deverindo Indograha Raya
PUK PT. Adhibaladika Agung/ BDG
PUK PT. Prosam Plano
PUK PT. Fast Food Indonesia/ KFC
PUK PT. G4S Securiity Services
PUK PT. ISS Indonesia – Jatim
PUK PT. Enam Jaya
PUK PT. Tunjungan Crystal Hotel
PUK PT. SS Utama
PUK PT. GKW

Harapan dari Ketua Panitia Pelaksanaan Ahmadi Musta’in, ada ikatan emosional yang kuat diantara semua anggota sehingga kedepannya bisa semakin solid dalam kebersamaan.

Maynang Suhartanto

Pos terkait