Pedagang Gorengan Lebih Cerdas Naikkan Harga

Bekasi, KPonline – Sungguh hebat apa yang dilakukan pedagang gorengan yang satu ini. Sebut saja Jono, pedagang gorengan asal Kuningan ini kelewat cerdas dibandingkan para Gubernur kepala daerah. Pasalnya Jono berani menggunakan hak diskresinya dalam merubah atau menaikkan harga gorengan nya.

Menurut Jono, terpaksa ia menaikan harga gorengan karena kenaikan dipicu kenaikan harga sembako belakangan ini. “Terpaksa saya naikkan harga gorengan karena harga sembako melambung di akhir tahun 2021,” jelasnya.

Lebih lanjut ia mengatakan kenaikan harga sembako atau bahan untuk membuat gorengan misalnya, minyak goreng naik hingga Rp.36.000/2 liter. “Sungguh sangat membingungkan kami sebagai pedagang gorengan,” selorohnya.

Kenaikan harga sembako menjelang pergantian tahun memang cukup membuat resah para ibu-ibu. Harga cabai pun menembus angka Rp.100.000 per kilo, padahal cabai merupakan sembako yang sangat dibutuhkan masyarakat.

Masyarakat berharap pemerintah bisa mengendalikan dan menekan harga. Terlebih upah di berbagai daerah juga belum ada kepastian kenaikan. (Yanto)