PAM PTPN III KRPPT, Tangkap Pencuri Produksi

Rantauprapat, KPonline – Pengamanan (PAM) PT Perkebunan Nusantara III (PTPN III (Persero) Kebun Rantauprapat (KRPPT) yang terdiri dari Satuan Pengamanan (SatPam),dan Bawah Kendali Operasi (BKO) TNI-POLRI, hari ini Kamis (08/12) berhasil meringkus satu orang terduga pencuri produksi, ” Kata Pelda TNI (Purn) Irwan Ananta, Kepala Pengamanan (KaPam) KRPPT kepada Koran Perdjoeangan Online di kantornya.

 

“Terduga pencuri produksi tersebut ber inisial Dedi Susanto, 23 Thn, penduduk Kelurahan Aek Paing, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Provinsi Sumatera Utara.

 

Dianya ditangkap oleh PAM di Blok Q,10. Tanaman Menghasilkan (TM) 2000 Kelapa Sawit Afdeling.IV, ditangkap sekira pukul 08.15 Wib, dan barang bukti yang dapat diamankan 2 Tandan Buah Segar (TBS)” Kata KaPam ini.

 

Lanjutnya, “Tingakat pencurian produksi sampai dengan hari ini sudah sangat menurun, dan penggalian produksipun bisa lebih maksimal dilakukan.

 

Kondisi yang sedikit kondusif ini tidak membuat PAM lengah, kami tetap waspada dan siaga, apa lagi menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022 dan 2023 tingkat kerawanan pencurian produksi pasti naik.

 

Kemudian, demi tercipta dan terpeliharanya dan terjaminnya keamanan produksi di KRPPT, sekarang ini management juga sedang fokus membenahi kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) para anggota SatPam, kalau masih ada yang terindikasi memakai narkotika dan bekerjasama dengan mafia produksi, akan diberi tindakan tegas berupa Pemberhentian Dengan Tidak Hormat (PTDTH), tidak lagi diusulkan untuk dimutasikan seperti yang selama ini.

 

Pembenahan kualitas SDM ini sangat penting, karena secara logika, pencuri roduksi itu tidak akan berani masuk ke areal kalau tidak ada kerjasama dengan orang dalam, kerjasama ini bisa saja terjadi, dengan Satapam, Pemanen, Mandor Panen, Mandor-I, maupun jabatan lebih tinggi” Pungkas Irwan Ananta. (Anto Bangun)