Musnik IX PUK SPL FSPMI PT. AM/NS Indonesia : Satu Tekad Mewujudkan Organisasi yang Harmonis Untuk Kesejahteraan Bersama

Bekasi, KPonline – Bertempat di Hotel Igloo Cikarang Barat, Bekasi, Minggu (30/01/2022) dilaksanakan musyawarah unit kerja (Musnik) IX PUK SPL FSPMI PT. AM/NS Indonesia yang beralamat di Kawasan MM2100 Cikarang Barat – Bekasi.

Hadir dalam acara musnik IX antara lain Panitia, pengurus PUK, perwakilan Anggota, perangkat organisasi, perwakilan pimpinan perusahaan dan tamu undangan.

Bacaan Lainnya

Kepada media perdjoeangan ketua panitia mengatakan musnik dilaksanakan 3 tahap yaitu penjaringan calon ketua, pengesahan tata tertib musnik pembahasan laporan pertanggungjawaban, pembahasan progran kerja, pemilihan ketua PUK SPL FSPMI PT. AM/NS Indonesia.

“Hari ini pengesahan ketua PUK SPL FSPMI PT.AM/NS Indonesia, formatur dan pelantikan pengurus PUK SPL FSPMI PT.AM/NS Indonesia periode 2022 – 2026,” jelasnya.

Musnik IX PUK SPL FSPMI PT.AM/NS Indonesia dibuka oleh Yanto bidang Organisasi PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi. Dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya musyawarah unit kerja yang cukup baik.

“Harapannya kedepan kekompakan terjalin erat diantara pengurus dan anggota.” katanya.

Berikut kepengurusan hasil Musnik IX PUK SPL FSPMI PT AM/NS Indonesia periode 2022 – 2026 :
– Ketua : Lasirin
– Wakil Ketua I : Teguh Cahya
– Wakil Ketua II : Rohman Soleh
– Wakil Ketua III : Rudi Sutikno
– Wakil Ketua IV : Bany Safar
– Wakil Ketua V : Amin Grasutanto
– Sekretaris : Dede Solehudin
– Wakil Sekretaris I : Mohammad Saleh
– Wakil Sekretaris II : Agung Prasetyo
– Wakil Sekretaris III : Tri Hermanto
– Wakil Sekretaris IV : Edi Munawarsyah
– Wakil Sekretaris V : Herman
– Bendahara : Sumarno

Pelantikan dilakukan langsung oleh Sarino, S.H., M.H selaku ketua PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi. Usai pelantikan Sarino berpesan agar apa yang di ucapkan dalam ikrar diresapi dalam hati dan dilaksanakan karena itu merupakan janji saudara bukan hanya kepada anggota saja akan tetapi apa yang saudara ucapkan di catat oleh malaikat yang kelak harus dipertanggungjawabkan. (Yanto)

Pos terkait