Meski Hari Libur, Anggota PUK SPAMK FSPMI PT. Indo Thai Summit Plastech (ITSA) Antusias Ikuti Pendidikan

Karawang, KPonline – Kondisi saat ini, Minggu (16/2/2020), sangat tidak memungkinkan untuk mengadakan pendidikan dasar bagi anggota Serikat Pekerja. Selain hari libur, juga hujan turun lebat di Kawasan jalan arteri tol, Karawang barat.

Tetapi ternyata satu – persatu anggota PUK SPAMK FSPMI PT. ITSA Karawang berdatangan ke lokasi pendidikan dasar.

Dibawah komando Aditya Andriantoni, sebagai Ketua PUK SPAMK FSPMI PT. ITSA Karawang, memberikan instruksi ke anggota dan antusias anggota yang datang sangat bagus. Terlihat sekitar 50 anggota yang hadir dalam pendidikan ini. Selain anggota, juga hadir pengurus dan pleno.

PUK SPAMK FSPMI PT. ITSA Karawang mengadakan pendidikan dasar organisasi ini di Rumah Makan Saung Kuring, Karawang.

Pendidikan dasar organisasi ini adalah yang pertama sejak PUK SPAMK FSPMI PT. ITSA Karawang melakukan MUSNIK di bulan Desember 2019 lalu.

Ranto Afrianto, Wakil Ketua Bidang Organisasi PC SPAMK FSPMI Kabupaten Karawang, memberikan sambutan bahwa pendidikan dasar ini adalah kunci awal dari pendidikan – pendidikan yang lainnya.

Dan sebelum acara dimulai, Edwinsyah Kusuma, Wakil Sekretaris Bidang PC SPAMK FSPMI Kabupaten Karawang, memperkenalkan satu – persatu anggota yang hadir.

“Ayo semuanya perkenalkan dulu satu persatu agar saling mengenal satu sama lain, karena ada istilah tak kenal maka tak sayang,” ujar Edwinsyah.

“Pendidikan dasar ini bertujuan untuk mengetahui fungsi dan manfaat organisasi ini dan kedepannya akan dilaksanakan kembali untuk pendidikan lanjutan organisasi,” jela Ina Jaenudin Sekretaris PUK SPAMK FSPMI PT. ITSA Karawang. Pendidikan dasar adalah bagian dari konsep organisasi FSPMI untuk mencerdaskan anggota. (Akhmad Carsa)