Meriahnya FSPMI KBB Rayakan HUT FSPMI KE 20

Bandung,KPonline – Sabtu 16 Februari 2019 perayaan HUT FSPMI ke 20 di gelar di gedung HBS jalan Cimareme Ngamprah kabupaten Bandung barat.

Peserta yang hadir selain para anggota PUK FSPMI kabupaten Bandung barat dan kota Cimahi namun kali ini dihadiri oleh perwakilan SP/SB se kabupaten Bandung barat bahkan dari perwakilan APINDO KBB pun turut serta hadir.

Bacaan Lainnya

Selain memberi sambutan merekapun dapat potongan kue dari ketua umum PP SPL FSPMI H.Yadun Mufid tapi sayangnya bupati KBB tidak bisa hadir karena ada halangan. Namun ketidak hadiran bupati tidak mengurangi kemeriahan perayaan ulang tahun ini karena banjirnya para caleg dari unsur buruh.

Dengan hadirnya para caleg tampak mewarnai suasana kegiatan ini.terlihat dari para caleg itu ada ketua LBH FSPMI pusat yakni Dr.Atang Irawan SH.M.Hum yang nyaleg dari partai nasdem ada juga ketua DPW FSPMI jawa barat Sabilar Rosyad yang nyaleg dari PKS.

Pangkoorda Garda Metal FSPMI bandung raya yang juga nyaleg dari PDIP dan masih banyak lagi termasuk ketua umum SPN saudara Iwan.

Selain itu ada yang membuat mereka gembira dan terkejut dengan adanya kiriman kue ulang tahun dari fans berat FSPMI yang tidak mau disebutkan namanya.

Tidak hanya itu selama berlangsungnya acara dari pagi sampe sore perayaan ini akan berlanjut sampe nanti malam dengan diadakannya Tabligh akbar dengan salah satu penceramah kondang yaitu ustad H.Fauzi Al Fauzan.

Di sela sela acara berlangsung pula bakti sosial donor darah yang terkesan acara menjadi semakin meriah dengan rasa kepedulian panitia bekerjasama dengan RSUD Cibabat cimahi yang memberi kesempatan kepada para anggota FSPMI yang hadir ada sekitar puluhan yang iklas mendonorkan darahnya.

Antusias dari para pekerja banyak yang ikut mendonorkan darahnya terlihat dari hasil yang diangkut ke mobil RS cibabat dalam wadah besar

Semoga dengan diadakannya perayaan HUT FSPMI ke 20 ini akan tercipta peningkatan sinergitas antara pekerja,pengusaha dan pemerintah

(Iin Sumiati Bandung)

Pos terkait