Konsolidasi Akbar PUK SPAMK FSPMI Namicoh : Cerdas Memilih untuk Kesejahteraan

Bekasi, KPonline – Kesejahteraan memang menjadi harapan besar untuk kaum buruh, bahkan kebanyakan itu hanya sebuah mimpi yang sulit untuk didapati.

Namun dengan tumbuhnya kesadaran berserikat akhirnya kesejahteraan dapat diraih secara bertahap, karena Buruh yang peduli dengan nasibnya pasti akan memperjuangkannya dengan membuat serikat pekerja diperusahaannya.

Bacaan Lainnya

Salah satu contoh adalah Kaum Buruh yang berada di PT. Namicoh Indonesia Component, mereka sadar untuk berserikat dan telah bergabung dalam FSPMI selama 11 tahun, hingga banyak pencapaian kesejahteraan yang telah didapat jika dibandingkan sebelum mereka berserikat.

Dan secara berorganisasi FSPMI adalah Federasi yang aktif dalam mencerdaskan Anggotanya, karena dalam AD/ART nya telah ditetapkan segala macam kegiatan pendidikan yang wajib diikuti oleh anggotanya.

Salah satu kegiatan yang wajib dilakukan yaitu Konsolidasi dengan seluruh anggotanya, karena untuk memupuk kekompakan, kebersamaan dan satu komando adalah dengan menyatukan barisan dalam perjuangan yaitu dengan berkonsolidasi.

PUK SPAMK FSPMI PT. Namicoh Indonesia Component adalah salah satu Serikat pekerja yang rutin mengadakan Konsolidasi, seperti pada Minggu (17/12/2023) yang diadakan di plant 6 PT. Namicoh. Sebanyak 600 anggota PUK Namicoh hadiri Konsolidasi Akbar yang bertemakan “Cerdas Memilih untuk Kesejahteraan”.

Sengaja kata – kata tersebut dijadikan tema mengingat kaum Buruh kini telah memiliki kendaraan Politik sendiri yaitu Partai Buruh dengan Caleg – calegnya yang berasal dari Buruh Pabrik, maka dari itu kaum Buruh harus Cerdas memilih dan wajib memenangkan Caleg dari Partai Buruh demi meraih kesejahteraan.

Selain itu, Surohman, S.H.,Mkom selaku ketua PUK Namicoh juga ditunjuk organisasi FSPMI untuk maju menjadi Calon Legislatif DPRD Kab. Bekasi Dapil 1 dari Partai Buruh, dengan diadakannya Konsolidasi Akbar untuk membahas Bonus akhir tahun yang akan dirundingkan dengan pihak managemen. Selain itu untuk memaparkan peta Politik Partai Buruh dan Caleg – calegnya yang sudah ditunjuk untuk bertarung dipemilu 2024.

Dalam Konsolidasi hadir Roby Ilham (HRD PT. Namicoh) Suparno, S.H (Ketua PC SPAMK FSPMI Bekasi), Sukamto (Ketua KC FSPMI Bekasi), dan Eddy Kuntjoro (Ketua Forum EDH).

Selain itu hadir juga dari Perwakilan PUK – PUK yang berada di Kawasan MM2100 dan Caleg – caleg dari Partai Buruh yang maju didapil – dapil Kabupaten Bekasi, diantaranya :

1. Rudol, S.H
(Caleg DPRD Prov.Jabar Dapil Kab.Bekasi)
2. Ali Nur Hamzah
(Caleg Dapil 7 kab. Bekasi)
3. Abdul Manap
(Caleg Dapil 3 Kab.Bekasi)
4. Ahmad Syafei
(Caleg Dapil 4 Kab. Bekasi)
Dwi Yunianto
5. (Caleg Dapil 2 Kab. Bekasi)
6. Wiharto
(Caleg Dapil 5 Kab. Bekasi)

Dalam kegiatan konsolidasi Akbar juga diberikan Doorprize bagi 10 anggota yang mau maju kepanggung. Selain itu diadakan juga penyerahan santunan bagi keluarga anggota PUK Namicoh yang telah meninggal dunia.

Dalam closing statemen Sudarman selaku Seretaris PUK Namicoh menyebutkan PUK akan tegak lurus dengan intruksi ketua dalam menjalankan agenda politik dalam memenangkan Partai Buruh.

“Kegiatan sosial juga tetap kami lakukan dimana 2,5% telah dipotong Payrol dari seluruh anggota untuk mendukung kegiatan sosial, seperti salah satu kegiatan santunan tadi untuk istri kawan – kawan kita yang telah meninggal dunia. Jadi selain kita tetap berjuang di jalan politik tapi kita juga tidak melupakan kegiatan sosial,” ucap Sudarman dalam sambutannya.

Konsolidasi yang dilakukan mulai pukul 9 pagi akhirnya berakhir pada pukul 12.30 wib, dan seluruh panitia langsung bergerak cepat merapihkan area Plant 6 PT. Namicoh Indonesia Component yang berada Jatiwangi kawasan MM2100. (Ocha)

Pos terkait