Ketua PC SPL FSPMI Bekasi Kunjungi Serikat Pekerja dan Manajemen PT. STEPI

Bekasi, KPonline – Ketua PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi, Sarino, S.H., M.H didampingi bidang organisasi Yanto dan Bidang Infokom & Propaganda Noto Antoko di sela-sela padatnya aktivitas organisasi menyempatkan melakukan kunjungan kerja pada Rabu (28/6/2022) ke PUK SPL FSPMI PT. Sakura Tehnical Engineering Partner Indonesia (STEPI) yang beralamat di Kawasan Industri Delta Silicon 1, Jl. Kruing 2 No.8 – 10, Sukaresmi, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi.

Kunjungan ketua PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi ditemui ketua PUK SPL FSPMI PT. Sakura Technical Engineering Partner Indonesia Muhammad Awaluddin beserta jajaran pengurusnya.

Informasi yang diterima koran perdjoeangan, selain bertemu dengan pengurus PUK SPL FSPMI PT. Sakura Technical Engineering Partner Indonesia, Sarino juga bertemu dengan perwakilan manajemen dalam hal ini ditemui oleh HRD Sulis Tyaningsih dan Manajer Abdul Kholiq.

“Terima kasih karena sudah bisa menjaga dan membina hubungan industrial yang harmonis dengan PUK SPL FSPMI PT. Sakura Technical Engineering Partner Indonesia,” ungkap Sarino.

Lebih lanjut ketua PC SPL FSPMI Kabupaten/Kota Bekasi, Sarino, S.H.,M.H. mengapreasi manajemen PT. Sakura Technical Engineering Indonesia karena sudah memberikan dispensasi seluas luasnya kepada pengurus dan anggota ketika ada intruksi organisasi walaupun dengan jumlah pekerja terbatas.

Menanggapi kunjungan ketua PC SPL FSPMI Bekasi Sulis Tyaningsih mengatakan sebenarnya sudah pernah diagendakan namun karena terbentur pandemi baru kali ini bisa terlaksana.

“Selama ini kami dengan ketua PUK pak Awaluddin selalu berdiskusi agar semuanya bisa dijalankan sesuai aturan, apa yang menjadi hak pekerja selalu terpenuhi,” kata Sulis Tyaningsih.

Sementara Abdul Kholiq selaku Manajer berharap hubungan industrial ini tetap terjaga dengan baik sehingga perusahaan juga tetap lancar dalam operasionalnya.

“Kami berharap semua pekerja bisa bersama-sama semaksimal mungkin untuk memajukan perusahaan demi kesejahteraan pekerja dan keluarganya,” pungkasnya. (Yanto)