Ide Baru dan Gagasan Baru Untuk Media Perdjoeangan Karawang

Karawang, KPonline – Tulislah apa yang kamu lihat? Tulislah apa yang ada dipikiran kamu?

Itulah pertanyaan dan ungkapan yang sangat mendalam untuk menulis sebuah cerita ataupun sebuah berita.

Bacaan Lainnya

Seperti yang dilakukan hari ini oleh Crew Media Perdjoeangan Karawang (09/04/2020) yang melakukan sebuah ide untuk menyambut bulan Suci Ramadhan 1441 Hijriyah dengan beberapa agenda kegiatan yang positif.

Beberapa ide dan gagasan muncul saat Team Media Perdjoeangan Karawang saat berdiskusi terkait Program Kerja. Salah satunya adalah Kuliah Tujuh Menit (Kultum) yang narasumbernya adalah para buruh FSPMI Kabupaten Karawang Khususnya pada umumnya para Buruh.

Kali ini Team Media Perdjoeangan Karawang mendatangi kediaman dari Saepudin, SE.MM salah satu pengurus PC SPAMK FSPMI Kabupaten Karawang sebagai Wakil Ketua Bidang Upah dan PKB.

Kedatangan Team Media Perdjoeangan Karawang ini adalah membuat agenda kegiatan, Shooting Perdananya dalam acara Kuliah Tujuh Menit (KULTUM) Rohani yang akan di siarkan di Media Sosial yang punya Media Perdjoeangan Karawang seperti Facebook, YouTube dan lainnya.

“Ada rasa bahagia bercampur senang melihat Media Perdjoeangan Karawang melakukan perubahan seperti ini yang melakukan agenda Positif ini” ungkap nya Saepudin

“Media Perdjoeangan ini harus membuat agenda yang lebih besar lagi dari Agenda seperti ini, membuat terobosan serta menunjukan Inovasi dan Inisiatif yang menyampaikan Perjuangan dan Pergerakan dari Kaum Buruh”, tambahnya Saepudin

Bukan cuma sekali ini, ke depan nya kami Crew Media Perdjoeangan Karawang akan melakukan shooting seperti ini lagi. Karena narasumber yang lain sudah menanti dari Buruh FSPMI Karawang maupun Buruh lain nya. (Akhmad Carsa, Dadan Bhoma)

Pos terkait