Dinas PMD Provsu, lakukan penilaian BUMDesa Tunas Mekar Desa Afd II Bilah Barat

Rantauprapat, KPonline – Dalam rangka pelaksanaan even perlombaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDesa) se Provinsi Sumatera Utara Tahun 2023, hari ini Senin 15 Mei 2023 Team penilai dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Provinsi Sumatera Utara (DPMD Provsu) melakukan penilaian pada BUMDesa Tunas Mekar Desa Afdeling II Kecamatan Bilah Barat Kabupaten Labuhanbatu.

 

BUMDesa Tunas Mekar Desa Afdeling II, yang berlokasi di Jln Lintas Sumatera, KM 7,5 Simpang Desa Kampung Baru, dengan dua unit usaha Pertashop PT Pertaminan dan Warung Kopi dan Kuliner, merupakan BUMDesa terbaik dari 75 Desa yang ada di Kabupaten Labuhabatu, ditunjuk serta ditetapkan mewakili Kabupaten Labuhabatu untuk mengikuti even perlombaan BUMDesa se Provinsi Sumatera Utara Tahun 2023.

 

Team Penilai dari DPMD Provsu dipimpin langsung oleh Drs.Toman Nababan, MSP, Kepala Bidang (Kabid) Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa DPMD Provsu.

 

Kepada Media ini saat diminta pendapatnya terkait dengan keberadaan BUMDesa Tunas Mekar, Kabid ini menjelaskan”BUM Desa Tunas Mekar memiliki banyak sekali potensi serta peluang yang bisa dikembangkan, hal ini utamanya dilihat dari lokasinya yang sangat strategis berada langsung di Jln Lintas Timur Sumatera, yang nantinya bisa dijadikan rest area (tempat beristirahat) bagi masyarakat yang bepergian dari Medan ke Riau, hingga ke Jakarta maupun sebaliknya.

 

Diprediksikan BUMDesa ini akan berkembang pesat bila mana pengelolaannya dilakukan dengan baik lagi, kekompakan unsur pengurus pekerja serta harmonisasi hubungan kepada semua stakeholder merupakan faktor yang paling menentukan didalam menjalankan dan mengembangkan usaha, kita harap hal ini dapat dijaga dan lebih ditingkatkan demi kemajuan BUMDesa ini” Ujarnya.

 

Sedangkan Dr. Rini Indah Wati, SE. Ak, M.Si, CA, CBV, CERA pimpinan Penilai, memaparkan ” Langkah yang dilakukan oleh pengurus BUM Desa Tunas Mekar Afd. II Rantauprapat yang cukup berani dalam menentukan jenis usaha yang anti mainstream yaitu usaha Pertashop dan Warung Kopi dan Kuliner, sangat kita apresiasi

 

Dampak kehadiran BUM Desa Tunas Mekar juga dinilai sangat positif khusus dalam aspek pemberdayaan masyarakat.

 

Rini Indah WativBeliau berharap BUM Desa Tunas Mekar dapat lanjut ke tahap berikutnya” Paparnya.

 

Ditempat yang sama, Camat Bilah Barat M. Noor Putra yang di dampingi Amanuddin Kepala Desa Afd. II, kepada Team meminta, selain melakukan penilaian, dapat memberikan bimbingan dan arahan kepada seluruh pengurus agar BUM Desa Tunas Mekar agar dapat memaksimalkan segala potensi dan peluang yang ada didesa , sehingga tujuan percepatan Desa Mandiri dapat segera dicapai oleh Desa Afdeling II.

 

Sementara DPMD Labuhanbatu yang diwakili oleh, Ir. Rina Isyusilawati selaku Sektetaris, menyatakan harapannya kepada seluruh BUM Desa di Labuhanbatu agar dapat menunjukkan kinerja yang terbaik sehingga BUM Desa yang diharapkan menjadi poros pergerakan ekonomi di Desa dapat segera terwujudkan. Beliau juga memberikan semangat kepada Pengurus BUM Desa Tunas Mekar agar mendapatkan hasil yang terbaik dalam Lomba BUM Desa ini.

 

Deo Fahmi Pelawi selaku sekretaris yang didampingi oleh Pengawas BUM Desa Donald Sipahutar, saat melakukan presentasi tentang perjalanan BUM Desa Tunas Mekar mulai dari awal dibentuk sampai dengan hari ini dihadapan tim penilai, menjelaskan” BUM Desa Tunas Mekar dibawah kepemimpinan Direktur S.Bangun yang masih berjalan kurang dari 1 Tahun sudah menunjukkan hasil yang positif meskipun belum maksimal.

 

Buah pikiran Direktur yang dieksekusi dengan kerja sama tim yang solid merupakan modal yang paling utama dalam menjalankan kegiatan usaha BUM Desa Tunas Mekar. Segenap pengurus, penasihat dan pengawas optimis tahun 2023 mampu memberikan PADes kepada Desa Afd. II . sehingga kehadiran BUM Desa Tunas Mekar benar-benar dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat desa Afdeling II.

 

Sedangkan kendala yang dihadapi BUMDesa hari ini adalah penurunan kuantitas penjualan BBM Pertamax-92, dari sebelumnya rata- rata 700 Ltr perhari, sekarang hanya maksimal 150 ltr perhari, penurunan ini lebih disebabkan karena perubahan harga Pertamax-92, dan rendahnya daya beli masyarakat Desa dan lebih memilih membeli BBM bersubsidi yakni Pertalite.

 

Penurunan kuantitas BBM ini sudah kami sampaikan kepada pihak Pertamina, tetapi tidak ada respon, juga sudah kami sampaikan kepada Sekretaris DPMD Labuhanbatu, memohon untuk disampaikan ke Bupati, agar sebagian kenderaan dinas Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menggunakan BBM Pertamax-92, dapat mengisi di Pertashop BUMDesa Tunas Mekar.

 

Kami berharap kiranya dalam even ini BUMDesa Tunas Mekar bisa meraih nominasi”ungkap Deo Fahmi Pelawi (Anto Bangun)