Cara Unik Mensinergikan Garda Metal dan Pleno di JAI Pasuruan

Mojokerto,KPonline – Dalam upaya mensinergikan peran Garda Metal dan Pleno (semacam sebutan untuk koordinator lapangan) di internal PUK maka pada 25-26 Februari 2017, bertempat di Puri Gendis,Trawas Mojokerto. PUK SPAMK FSPMI PT JAI Pasuruan mengadakan Pendidikan Lanjutan Garda Metal dan Pleno disingkat “Diklan Gaple” yang diikuti oleh 31 peserta yang semuanya adalah anggota dari PUK di perusahaan yang memproduksi komponen otomotif ini.

Secara garis besar tujuan diadakannya kegiatan ini adalah: (1) Mensirnergikan fungsi Garda Metal dan Pleno, (2) Menumbuhkan jiwa kepimpinan, (3) Menumbuhkan semangat team work, (4) Baik Garda metal dan pleno memahami tugas dan fungsi masing-masing, dan (5) Memunculkan kader kader baru untuk di jadikan calon calon pemimpin.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini adalah kali kedua setelah yang pertama dilaksanakan pada sekitar satu tahun yang lalu,rangkaian acara pada hari pertama dimulai pada pukul 08.30 WIB. Dalam sambutannya, Ketua PUK SPAMK FSPMI PT JAI Satya agung menjelaskan bahwa yang melandasi diadakannya Diklan Gaple adalah karena mulai tumbuhnya ego ditubuh Garda Metal dan Pleno, diharapkan setelah kegiatan usai maka antara keduanya bisa berjalan beriringan walau dalam fungsi yang berbeda.

Ketua PC SPAMK FSPMI Kabupaten Pasuruan Memed Hermanto mengingatkan kepada para peserta bahwa PUK SPAMK FSPMI PT JAI adalah PUK yang menjadi percontohan dari puk-puk yang lain, secara prinsip PUK ini mampu mengadakan pendidikan secara mandiri, banyak kader-kadernya yang berkontribusi keluar, dirinya juga berpesan bahwa banyak SDM di PUK JAI yang bisa digali lagi agar nantinya bisa lebih berkontribusi khususnya untuk FSPMI.

Pada sesi penyampaian materi tentang serikat pekerja, mentor mengupas lebih dalam apa yang menjadi tolok ukur,fungsi,peran dan tujuan berdirinya serikat pekerja, para peserta diajak agar lebih berperan aktif dalam menghidupkan serikat pekerja demi kesejahteraan buruh dan keluarga.

Kegiatan selanjutnya bertemakan Leadership dan Teamwork, para peserta digali potensi yang ada dalam jiwanya,memberikan pemahaman agar mampu mengembangkan sikap kepemimpinan baik untuk diri nya sendiri maupun organisasi.

Pada hari kedua diisi dengan berbagai permainan kelompok yang menuntut pentingnya sebuah teamwork untuk mencapai tujuan bersama.

Tepat pukul 11.00 WIB seluruh peserta dan panitia berkumpul untuk sesi penutupan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars FSPMI.

Penulis: Surya Aditama

Pos terkait