Buruh Bekasi Datangi DPR RI, Tolak Omnibus Law

Bekasi, KPonline – Ribuan buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) hari ini datangi gedung DPR RI. Hal ini karena buruh menolak RUU Omnibuslaw yang merugikan buruh. Tak kurang 5000 buruh dan Garda Metal dari Bekasi berangkat aksi hari ini, Selasa (25/8/2020) menuju DPR RI.

Aksi hari ini terkait masa depan buruh dan masyarakat Indonesia. Makanya kita tetap semangat. Mohon do’anya semoga Allah SWT meridhoi perjuangan kita saat ini, Aamiin.

Sarino, SH,MH, ketua PC SPL FSPMI Bekasi memberikan tanggapan mengenai aksi hari ini untuk tidak terpengaruh dengan berita hoaxs yang menyebar di media sosial online terkait serikat pekerja yang mendukung Omnibus Law, dan terkesan menyudutkan buruh.

“Berita tersebut sengaja diciptakan untuk melemahkan kita sehingga tidak melakukan aksi menolak Omnibus Law. Perlu diketahui jika RUU Omnibuslaw ini sampai disahkan, maka yang susah dan terkena efeknya bukan hanya kita hari ini tetapi anak cucu kita nanti juga akan merasakannya.” Jelas Sarino

Sarino,SH,MH juga berpesan dalam aksi hari ini agar berhati-hati dan tetap patuhi protokol kesehatan, semoga perjuangan kita berhasil, Selamat berjuang.

Penulis : Yanto
Foto : Yanto