Buntut Kasus PHK, Puluhan Anggota PUK SPEE FSPMI PT. Panelindo Makmur Sentosa Mogok Kerja

Bekasi, KPonline – Puluhan anggota PUK SPEE FSPMI PT. Panelindo Makmur Sentosa yang beralamat di Kawasan Industri Delta Silicon 1,Blok, Jl. Akasia II No.10, Sukaresmi, Cikarang Selatan, Bekasi melakukan aksi Mogok Kerja pada Senin (13/06/2022).

Dari informasi yang diterima Koran Perdjoeangan bahwa mogok kerja yang dilakukan oleh puluhan anggota PUK SPEE FSPMI PT. Panelindo diduga buntut dari di PHK-nya 3 anggota, salah satunya menjabat seorang Ketua Serikat Pekerja.

Dari pantauan Koran Perdjeoangan, terlihat puluhan anggota FSPMI melakukan aksi solidaritas di depan gerbang PT. Panelindo Makmur Sentosa, meskipun belum terlihat Mobil Pengeras suara atau lebih dikenal yaitu Mobil Komando pada aksi kali ini.

Koordinator Aksi Pimpinan Cabang SPEE FSPMI yaitu M. Soleh dan Krisno Wijaya menerangkan bahwa hari ini tidak menurunkan Mobil Komando dengan massa yang banyak.

Di tempat yang sama Bidang Advokasi PC SPEE FSPMI Bekasi Bung Fadholi, S.H menyampaikan kronologi kasus yang terjadi pada Anggota PUK SPEE FSPMI PT. Panelindo Makmur Sentosa.

“Dari serangkaian proses yang ada, intinya aksi mogok kerja yang dilakukan pada hari ini adalah mogok kerja yang Sah,” kata dia.

Hingga siang menjelang sore hari terlihat massa aksi unjuk rasa solidaritas ini masih mengawal teman – teman anggota PUK SPEE FSPMI PT. Panelindo Makmur Sentosa yang masih melakukan mogok kerja. (Ramdhoni)