Bogor, KPonline – Impian menjadi pengusaha kini semakin dekat dengan kenyataan bagi Anggota Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Automotif Mesin dan Komponen (PUK SPAMK FSPMI) PT Aisin Indonesia.
Bertempat di Hotel Ole Suite Sentul, para peserta datang dengan semangat tinggi untuk mengeksplorasi kiat sukses menjadi pengusaha hebat, Sabtu pagi (30/11/24).
PUK SPAMK FSPMI PT. Aisin Indonesia adakan pendidikan dengan mengusung tema “BANGUN WUJUDKAN SUKSESMU, OJO KAKEAN NGIMPI”. Giat ini sukses menarik 45 orang peserta.
Dalam pendidikan kali ini menghadirkan narasumber dari pendamping UMKM DAK PK2UMK Provinsi Jawa Barat dan fasilitator Nasional Keamanan Pangan BPOM, Rina Maulina Mawardi beserta tim (Nurkomariah, Ati Samiyati dan Deni Hendra).
Dalam sambutan pembuka, Hoeruman Wakil Sekretaris II Bidang Pendidikan PUK PT. Aisin Indonesia menyampaikan harapannya untuk para peserta pendidikan kewirausahaan kali ini agar peserta dapat memulai usahanya.
“Sebesar apapun mimpi yang ingin diraih, hanya akan tetap menjadi mimpi bila tidak memulainya hari ini,” ujar Hoeruman.
Ia juga memaparkan pendidikan kali ini juga memfasilitasi untuk para anggota yang tidak lama lagi akan masuk masa pensiun.
Pendidikan ini, menurutnya, sangat penting bagi Anggota PUK PT. Aisin Indonesia agar siap bersaing dalam dunia kewirausahaan.
Hal serupa disampaikan oleh Ketua PUK, Hidayah, S.H juga apresiasi kepada peserta yang hadir.
“Terimakasih atas waktu dan supportnya walaupun hari ini ada rekan-rekan kita 5 orang yang tidak bisa hadir karena suatu dan lain hal yang tidak bisa ditinggalkan tetapi 45 orang ini lah yang alhamdulillah luar biasa, nanti bisa fokus belajar untuk menjadi pengusaha dan dapat memiliki Second Income kedepannya,” tegasnya.
Pendidikan Kewirausahaan ini dilaksanakan selama 2 hari, 30 November – 1 Desember 2024, dengan harapan peserta dapat mengimplementasikan dan menciptakan penghasilan tambahan.
(Asep Musapan)