14 tahun PUK SPAMK FSPMI PT SAI : 1 Tujuan Negara Sejahtera

Mojokerto, KPonline – Ceremonial yang dilakukan PUK SAI dihadiri oleh anggota, perwakilan dari PC SPAMK Mojokerto, PC SPEE Mojokerto, PC SPAI Mojokerto, Konsulat Cabang Mojokerto dan DPW FSPMI Jawa Timur.

Diawali oleh Ketua PUK SPAMK FSPMI PT SAI, Reo Garsia Subagiyo yang mengucapkan rasa terimakasihnya kepada panitia, dan anggota yang telah berkontribusi atas terlaksananya kegiatan tersebut serta tak lupa dirinya menyampaikan ucapan yang diberikan oleh Management PT. SAI kepada PUK.

“Terimakasih kepada panitia dan semua anggota yang berkontribusi dalam kegiatan ini, ada banyak hal yang sudah di lakukan PUK SAI selama 14 tahun ini, mulai dari pendidikan organizing sampai tingkat lanjutan. Ada juga ucapan yang di berikan dari manajemen PT SAI yang harapan kedepannya organisasi serikat pekerja bisa tumbuh dan berkembang bersama perusahaan untuk memberikan manfaat kepada karyawan dan keluarganya,” ujarnya.

Tak lupa pula Muchlissin perwakilan dari PC SPAMK Mojokerto mengingatkan kepada anggota untuk turut serta membesarkan partai politik, sehingga tidak hanya memberikan manfaat kepada pekerja di PT. SAI saja tetapi seluruh rakyat Indonesia.

“PUK SAI telah menjamah untuk menjadi organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Tahun ini Serikat pekerja mulai menunjukkan kepada masyarakat luar bahwa organisasi ini merambah ke dunia politik. Setiap keputusan dan kebijaksanaan yang ada itu bernilai politik. Di usia yang ke 14 tahun ini PUK SAI memiliki tujuan untuk membesarkan partai politik, sehingga tidak hanya memberikan manfaat kepada karyawan PT. SAI saja tetapi seluruh rakyat Indonesia. Anggota bisa melanjutkan estafet-estafet perjuangan dan mampu menghadapi tantangan-tantangan yang ada di depan,” ucapnya.

Tak lupa pula Sekretaris Konsulat Cabang FSPMI Mojokerto Ipang Sugiasmoro juga memberikan gambaran perjuangan PUK SAI selama 14 tahun

“Banyak hal yang di lakukan PUK SAI mulai dari gerakan sosial, pendidikan, sosialisasi dan edukasi maupun hubungan dengan masyarakat luar. 14 tahun yang sudah dilalui harus  direview dan dikaji, hal-hal yang baik harus terus dilakukan. Termasuk Partai Buruh yang menjadikan salah satu tonggak perjuangan yang keluar dari kebiasaan Serikat Pekerja yang  hanya mengurusi masalah sistem ketenagakerjaan baik masalah dalam perusahaan ataupun di luar perusahaan.
PUK SAI memberikan yang terbaik untuk anggota dan keluarganya. Ada banyak program-program kerja yang sudah dan yang akan di lakukan selanjutnya,” tambahnya.

 

Tim Media SAI