Susunan Pengurus Baru PUK SPL FSPMI PT. Namasindo Plas

Bandung, KPonline – Pada Hari Sabtu tanggal 28 November 2020, PUK SPL-FSPMI PT. Namasindo Plas menggelar Musyawarah Unit Kerja (MUSNIK) yang ke II, sehubungan para anggotanya mayoritas orang suku Sunda, maka dalam agenda musnik kali ini panitia penyelenggara mengambil tema dalam bahasa sunda, yaitu “SAGOLEK PANGKEK, SACANGREUD PAGEUH” yang artinya komitmen menpati janji dan konsisten, dalam setiap perjuangan dan selalu amanah dalam mengemban tugas organisasi.

Mereka berharap mudah-mudahan dalam musnik ke II kali ini, PUK SPL-FSPMI PT. Namasindo Plas dapat lebih baik lagi kedepan dan selalu menjadi motor pergerakan serta perjuangan baik di tingkat perushaan atau di tingkat wilayah Kabupaten Bandung Barat itu sediri.

Bacaan Lainnya

Alhamdulilah setelah melalui proses tahapan demi tahapan yang cukup makan waktu panjang, yakni dari tahapan pramusnik sampai sekrang, pada puncak acara sidang penetapan Musyawarah Unit Kerja II PUK SPL-FSPMI PT. Namasindo Plas, telah terpilih seorang ketua beserta jajaran kepengurusan priode Tahun 2020-2023.

Berikut susunan pengurus baru PUK SPL-FSPMI PT. Namasindo Plas priode Tahun 2020-2023 :

1. Ketua : Aban Hadi Sukma
2. Wakil Ketua I : Asep Saepul Bahri
3. Wakil Ketua II : Aris Hidayat
4. Wakil Ketua III : Eka Suarsa
5. Sekretaris : Yandi Setiawan
6. Wakil Sekretaris I : Dayu Adi Praja
7. Wakil Sekretaris II : Mudrikah
8. Wakil Sekretaris III : Iing Maulana
9. Bendahara : Andi Resmana

Harapan terbaiknya, mudah-mudhan dengan di bentuknya kepengurusan baru, PUK SPL-FSPMI PT. Namasindo Plas, bisa lebih maju, solid dan kompak dalam setiap menjalankan roda organisasi, “selamat bertugas para pengurus PUK baru, semoga bisa membawa perubahan besar khususnya di tingkat perusahan dan umumnya di wilayah Kabupaten Bandung Barat.

Penulis : Oding Maung
Editor : Drey
Foto : Dewi

Pos terkait