Bekasi, KPonline – Pesta Demokrasi PUK SPL FSPMI PT.Marsol Abadi Indonesia – PTmTaiyo Marsol Indonesia dilaksanakan sejak Rabu – Jum’at, 27 -29 Januari 2021. perhitungan kartu suara dilakukan hari Jum’at, 29 Januari 2021 pukul 16.00 wib di kantin PT.Marsol Abadi Indonesia.
Hadir dalam perhitungan kartu suara pemilihan ketua PUK SPL FSPMI PT.Marsol Abadi Indonesia – PT.Taiyo Marsol Indonesia periode 2021 – 2025 antara Panitia pemilihan, tiga calon ketua PUK dan beberapa orang anggota yang ikut menyaksikan jalannya perhitungan kartu suara.
Ketua Panitia Deni Isnaini dalam sambutannya menyampaikan bahwa ini adalah suara anggota siapapun yang terpilih dalam proses perhitungan kartu suara kali ini itulah pemimpin atau ketua pilihan anggota, maka jangan sampai proses pemilihan ini memecah belah kekompakan PUK SPL FSPMI PT.Marsol Abadi Indonesia – PT.Taiyo Marsol Indonesia.
“Saya berharap semua calon ketua yang ikut dalam pemilihan ketua PUK SPL FSPMI PT.Marsol siap kalah dan siap menang, demi kekompakan dan kesolidan organisasi kita,” Jelas Deni Isnaeni.
Total suara masuk sebanyak dan dari perhitungan kartu suara diperoleh hasil sebagai berikut :
1. Suparjo mendapatkan suara sebanyak 32%
2. Sidik Mulyadi mendapatkan suara sebanyak 13%
3. Budi Lahmudi, SH mendapatkan suara sebanyak 54%
sementara suara tidak sah sebanyak 1%, Budi Lahmudi, SH sebagai pemenang dalam pemilihan ketua PUK SPL FSPMI PT.Marsol Abadi Indonesia – PT.Taiyo Marsol Indonesia saat di konfirmasi media Perdjoeangan menyampaikan siap menjalankan amanah yang diberikan kepadanya.
“Ini semua amanah dari anggota maka saya akan berjuang untuk kepentingan anggota, dukung saya dalam menjalankan amanah ini, karena tanpa kekompakan anggota tentu sangat berat apalagi kondisi saat ini ditambah lagi adanya omnibuslaw yang sudah berjalan,” tegas Budi Lahmudi.
Ketua PC SPL FSPMI Bekasi mendengar berita ini langsung mengucapkan selamat atas terpilihnya Budi Lahmudi, SH, hal ini di sampaikan melalui tim media Perdjoeangan. (Yanto)