PUK SPAMK FSPMI PT. HIM – HMI Adakan Musnik ke VI

Bekasi, KPonline – Musnik yang ke 6 PUK SPAMK FSPMI PT. HIM (Handal Indonesia Motor) – HMI (Hyundai Mobil Indonesia), terlaksana hari ini Sabtu (04/02/2023), bertempat di Aula meeting RM. Rumpikal, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Sebelum acara mulai diawali dengan registrasi absen seluruh peserta dan tamu undangan. Setelah itu semua peserta dan undangan memasuki ruangan, dan acara musnik pun dimulai.

Lagu Indonesia Raya dan dilanjut lagu Mars FSPMI menjadi pembukaan acara Musnik, diteruskan dengan sambutan – sambutan.

Dalam sambutannya Eko Setiawan selaku Ketua PUK HIM mengatakan Serikat Pekerja harus bisa menyiapkan generasi muda sebagai kaderisasi organisasi.

“Hari ini adalah musnik ke – 6 PUK PT HIM – HMI dengan semagat tema bergerak untuk perubahan kita ciptakan kaderisasi muda yang mengedepankan aksi dan loby, kita siapkan generasi muda untuk meneruskan perjuangkan,” tegas Eko Setiawan.

Perwakilan PC SPAMK FSPMI Bekasi, Tudiyono, yang juga hadir menuturkan bahwa Musnik adalah musyawarah tertinggi di tingkat unit kerja untuk memilih ketua dan pengurus PUK, membuat PO, serta membuat program kerja organisasi.

“Alhamdulillah kita semua dapat berkumpul di sini dalam acara musnik yang ke – 6 PUK HIM – HMI. Musnik adalah permusyawaratan organisasi tertinggi di tingkat PUK karena selain memilih ketua dan pengurus dalam musnik pun membahas Peraturan Organisasi sebagai Program Kerja, sebagai landasan dasar kerja pengurus unit kerja,” ungkap pria yang biasa disapa bung Fresa ini. (Rojali)