Pemprovsu Lepas Relawan ke Palu

Medan, KPonline – Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menggelar apel siaga bencana pada Selasa pagi 23 Oktober 2018 dilapangan Benteng Medan.

Hal ini digelar dalam rangka pelepasan kapal kemanusiaan yang membawa bantuan 2000 ton logistik untuk korban bencana gempa palu.

Acara ini dipimpin langsung oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan dihadiri para muspida serta elemen-elemen masyarakat dan pemerintahan.

Dalam sambutannya, Edy menyampaikan bahwa ini adalah sebagai bentuk solidaritas sesama anak bangsa.

“Saat ini kita berduka, karena ada saudara kita dipalu yang terkena dampak bencana gempa dan tsunami. Cuaca pagi ini (gerimis) mewakili hati dan perasaan kita, semoga palu dapat segera direkonstruksi kembali seperti semula,” kata Gubernur dalam sambutannya.

Sebelumnya Edy melepas secara simbolis para relawan yang akan diberangkatkan kelokasi bencana. (FZB)