PC SPL FSPMI Bekasi Adakan Ratin Jelang Digelarnya Rakernas Bali

Bekasi, KPonline – Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Logam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PC SPL FSPMI) Bekasi menggelar rapat rutin pengurus pada Kamis, 4 Mei 2023 bertempat di Sekretariat KC FSPMI Bekasi Jl. Yapink Putra No.11, Tambun, Bekasi.

Rapat rutin yang dihadiri hampir semua pengurus dipimpin langsung oleh ketua PC SPL FSPMI Bekasi, Sarino, S.H.,M.H. Rapat rutin kali ini memutuskan beberapa hal yang akan dibawa dalam rakernas 2 SPL FSPMI di Bali pertengahan Mei 2023 mendatang.

Bacaan Lainnya

Selain rekomendasi rakernas PC SPL FSPMI Bekasi bertekad untuk memenangkan partai buruh, para calon legislatif dari partai buruh termasuk memenangkan A.Taupik Hidayat sebagai Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) pada pemilu 2024

Informasi yang dihimpun Koran Perdjoeangan peserta rakernas dari SPL FSPMI Bekasi sebanyak 63 orang yang terdiri dari unsur pengurus PP SPL FSPMI, PC SPL FSPMI Bekasi, dan utusan PUK SPL FSPMI Bekasi.

“Logam Bekasi akan memenangkan partai buruh, para caleg partai buruh di semua tingkatan dan Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) A.Taupik Hidayat,” tegas Sarino.

Lebih lanjut dalam rapat kali ini direkomendasikan dua kader logam Bekasi untuk maju sebagai calon Hakim Adhoc PHI yaitu Heri, S.H dan Heru Purdiyanto, S.H.

“Selain dua kader kita buka kesempatan dari anggota unsur PUK SPL FSPMI, jika berkeinginan bisa menghubungi PC SPL FSPMI Bekasi. Silahkan bagi anggota yang memenuhi kriteria sebagai kandidat calon Hakim Adhoc PHI bisa mendaftar untuk dilakukan seleksi dan direkomendasikan kepada konfederasi,” kata Sekretaris PC SPL FSPMI Bekasi Ganang. (Yanto)

Pos terkait