Pasangan Incumbent Khofifah Dan Emil, Rencananya Hadir Dalam Rapat Konsolidasi Partai Buruh Jatim

Surabaya, KPonline – Dalam rapat koordinasi yang diselenggarakan Exco Partai Buruh Jawa Timur di Hotel Quest – Surabaya, pasangan incumbent pemilihan kepala daerah Jatim, yakni Khofifah dan Emil, direncanakan akan hadir dalam agenda tersebut.

Saat ini (Selasa, 27/08/24) nampak di lobby hotel beberapa perwakilan pengurus Partai Buruh menantikan kedatangan kedua pasangan tersebut, yang kabarnya akan datang secara terpisah.

Bacaan Lainnya

Tak lama berselang nampak kedatangan Jatim 2 terlebih dahulu, yakni Emil Dardak, yang datang bersama tim, dan langsung di sambut oleh Ketua Exco Partai Buruh Jatim, Jazuli.

Setelah mendapatkan sambutan dari pihak hotel di lobby, mereka langsung menuju ke lantai 1, ballroom tempat di mana di selenggarakan agenda rapat koordinasi Exco Partai Buruh Jawa Timur.

(Bobby/Surabaya)

Pos terkait