Muscab 3 PC SPAI Pasuruan : Wujudkan Kelas Pekerja Yang Tangguh dan Bermartabat

Pasuruan,KPonline – Bertempat di Hotel Royal Tretes View Pasuruan Jawa Timur, pada hari Sabtu – Minggu 12 – 13 Februari 2022 ini dilaksanakan Musyawarah Cabang (MUSCAB) 3 Pimpinan Cabang SPAI FSPMI PASURUAN untuk Periode Kepengurusan tahun 2022 – 2027.

MUSCAB 3 PC SPAI FSPMI Pasuruan kali ini mengusung Tema “BERSERIKAT UNTUK MEWUJUDKAN KELAS PEKERJA YANG TANGGUH DAN BERMARTABAT”

Bacaan Lainnya

Acara yang dimulai sekira pukul 10.00 WIT ini dihadiri oleh Perwakilan dari PUK SPAI se-Pasuruan, Pengurus Pimpinan Cabang Periode Muscab 2, dan para Calon Ketua PC yang nantinya akan bermusyawarah untuk Tata Tertib Muscab, Laporan Pertanggung Jawaban, Pemilihan Ketua Pimpinan Cabang dan Kepersonaliaan Pengurus Pimpinan Cabang Hasil Muscab 3

Hadir juga tamu undangan yang akan membuka sekaligus yang akan melantik PC SPAI FSPMI Pasuruan kali ini Ketua Umum Pimpinan Pusat SPAI FSPMI Bung Bambang Santoso, S.H. beserta Bung Nurmubin, S.E selaku Ketua Bidang 3 (Bidang Pendidikan) serta bung Hary S, S.H selaku Ketua Bidang 2 (Bidang Advokasi) serta Mba Eka Hernawati, S.H. selaku Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Pekerja Muda PP SPAI FSPMI sekaligus Ketua Konsulat Cabang dan PC SPAI FSPMI Mojokerto

Dalam sambutan sekaligus membuka rangkaian Agenda Muscab 3 PC SPAI FSPMI Pasuruan Bung Bambang menyampaikan tentang gambaran beratnya perjuangan kelas pekerja kedepan dimasa kepemimpinan rezim ini, yang fakta nya selalu berpihak kepada Pengusaha, bahkan Kebijakan Pemerintah melalui Permenaker No.2 Tahun 2022 yang baru saja diundangkan sangat menciderai buruh, dan kita sudah secara tegas mengeluarkan sikap penolakan.

Oleh karena nya butuh effort lebih dari kita semua, secara bersama-sama bekerjasama guna Mewujudkan Kelas Pekerja Yang Tangguh dan Bermartabat dengan kita Berserikat. Terlebih saat ini kita juga sudah memilik alat perjuangan lain melalui Politik yaitu Partai Buruh, sudah semestinya tidak ada lagi perdebatan untuk ini dengan segala macam alasannya kenapa kita memilih berpolitik karena semua jawaban bermuara pada jawaban karena semua produk kebijakan di negri ini adalah produk politik.

Kita sama-sama bekerjasama membesarkan SPAI dan Partai Buruh di Pasuruan

Dan semoga apa yang sudah di cita citakan dalam semangat tema muscab SPAI ke 3 Pasuruan kali ini dapat terwujud dan selalu memperjuangkan hak hak kaum buruh khususnya di pasuruan jawa timur dan Indonesia pada umumnya, pungkasnya.

(Koco & Baim)

Pos terkait