Mempersiapkan Regenerasi Organisasi

Bogor, KPonline – Banyaknya permasalahan – permasalahan yang kerap terjadi di tingkatan Pimpinan Unit Kerja (PUK) dan untuk mempersiapkan regenerasi pemimpin di organisasi, maka kami (PUK SPAMK FSPMI PT. TVS MCI) menginisiasi untuk melaksanakan Pendidikan Leadership dan Teamwork Building pada tanggal 21 – 22 Januari 2022.

Kendala pertama yaitu tentang biaya yang harus dikeluarkan, karena biayanya cukup besar. Tetapi biaya tidak menjadi penghalang bagi kami, maka timbul lah ide untuk membuat agenda Pendidikan gabungan PUK-PUK SPAMK FSPMI Sekabupaten Karawang.

Bacaan Lainnya

Alhamdulillah terkumpul 8 (Delapan) PUK SPAMK FSPMI yang berminat mengikuti Pendidikan Gabungan yaitu (1) PUK SPAMK FSPMI PT. TVS MCI, (2) PUK SPAMK FSPMI PT. AICC, (3) PUK SPAMK FSPMI PT. FUJITA, (4) PUK SPAMK FSPMI PT. SGL, (5) PUK SPAMK FSPMI PT. POSCO, (6) PUK SPAMK FSPMI PT. TAMANO, (7) PUK SPAMK FSPMI PT. MEIWA dan (8) PUK SPAMK FSPMI PT. ITSA.

Acara di buka dengan Bismillah lalu menyanyikan Indonesia Raya, Mars FSPMI dan Mars KSPI. Di lanjutkan dengan sambutan dari Ketua Pelaksana Hendra Kurnia yang merasa senang dan bangga sudah terselenggaranya acara Pendidikan Gabungan Leadership dan Teamwork Building PUK SPAMK FSPMI SeKabupaten Karawang. Mudah – mudahan ada inisiasi dari PUK lain untuk melaksanakan Pendidikan – Pendidikan lainnya.

Edwinsyah mewakili Ketua Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Automotif Mesin dan Komponen Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Kabupaten Karawang memberikan sambutannya kepada peserta Pendidikan, memberikan semangat kepada para peserta untuk sering-sering mengadakan Pendidikan sebagai landasan awal PUK untuk diskusi dengan manejemen.

Acara inti pun di mulai dengan fasilitator dari Bidang Pendidikan Pimpinan Cabang yaitu Kustanto dan Bayu Nugraha menyampaikan materi tentang Leadershift dan Teamwork building.

Di sela-sela penyampaian materi, hadir Ketua Pimpinan Cabang SPAMK FSPMI Kabupaten Karawang Asmat Serum, S.H dan langsung menyampaikan motivasi kepada peserta. Agar para PUK lebih semangat dan tidak merasa puas dengan kesejahteraan yang sudah didapat.

Acara berlangsung sampai Pkl 22.00 Wib Dilanjut acara besoknya praktek Leadershift dan Teamwork Building. (Kang HK)

Pos terkait