Jamkeswatch Sumatera Utara Gelar Audensi dengan BPJS Wilayah I dan BPJS Cabang Deli Sedang

Deli Serdang, KPonline – Relawan pengawas BPJS Kesehatan atau yang biasa disebut Jamkeswatch menggelar audensi di 2 (dua) Kantor BPJS Kesehatan yang berada di Provinsi Sumatera Utara secara bersamaan pada Selasa (5/12/2017) sekitar pukul 10:00 wib.

Jamkeswatch Provinsi Sumatera Utara yang dikordinatori oleh Willy Agus Utomo Selaku Kordinator Wilayah Provinsi Sumatera Utara, didampingi Tony Rickson Silalahi selaku Sekretaris Jamkeswatch Sumatera Utara, Daniel Marbun mewakili Jamkeswatch Kabupaten Labuhan Batu dan Putut dari NGO ISI di sambut baik oleh Budi Muhammad Arief selaku Deputi Wilaya-I Provinsi SUMUT dan Aceh, Maulana Iqbal selaku Staff Deputi Bidang kepatuhan dan Monev, Kartika Rahmayani selaku Staff pelayanan Rumah sakit Kota Medan, dan Hafis Azziqri selaku Staff Deputi SDM Komunikasi publik.

Dalam perkenalan Jamkeswatch Sumatera Utara, dalam Audensi tersebut juga meliputi pembahasan yang meminta agar BPJS Kesehatan Wilayah I Sumatera Utara, dapat bekerja sama dengan para relawan Jamkeswatch dalam Pengawasan RS, sosialisasi program dan regulasi, serta perbaikan Jaminan Kesehatan Nasional secara bersinergi.

“Kami berharap dengan silaturami ini menjadi awal kerjasama dalam memajukan BPJS dengan program-programnya, bersinergi dalam pengawasan-pengawasan berjalannya BPJS yang baik,”ucap willy.

Hal tersebut disambut baik oleh Budi. “BPJS Kesehatan berharap relawan Jamkeswatch dapat menjalankan fungsi sebagai kontrol sosial dalam pelaksanaan JKN. Tahun 2018 nanti, akan bermitra dengan kejaksaan tinggi untuk mendorong kepatuhan perusahaan dalam mendaftarkan pekerjanya. Selain itu juga akan menjadi mitra dalam mendorong pemerintah daerah untuk melakukan perbaikan infrastruktur pendukung dan penyedia layanan kesehatan.”

Jamkeswatch Deli Serdang melakukan audiensi dengan BPJS Kesehatan Deli Serdang.

Di tempat berbeda, di BPJS Kesehatan Cabang Kabupaten Deli Serdang, dikordinatori oleh Rianto Sinaga selaku Kordinator Jamkeswatch Kabupaten Deli Serdang, Dedek Cayadi Sekretaris, Roni Syaputra anggota Jamkeswtch Deli Serdang serta beberapa Relawan Jamkeswatc Deli Serdang juga melakukan hal yang sama.

Diterima Rita selaku Kepala Cabang BPJS Kesehatan Kabuapten Deli Serdang dan Rian Selaku Kepala Bidang Pemasaran BPJS Kesehatan Kabupaten Deli Serdang menyambut baik kedatangan para Relawan Jamkeswatch pukul 14:00 wib tersebut.

“Kami akan bersinergi dengan para relawan dalam mengawasi dan dalam penanganan-penanganan permasalahan yang ada di kepesertaan BPJS Kesehatan dan Rumah Sakit di Kab. Deli Serdang,” ucap Rita.

Rita juga mengatakan “seperti berjalannya BPJS Kesehatan yang mana harapannya sampai ditahun 2019, semua masyarakat tercover dalam JKN BPJS ini, sementara sampai tahun ini masih mencapai 46% yang tercover untuk Kab. Deli Serdang kususnya, jadi kami sangat-sangat nengharapkan kerja sama ini” ucap Rita sembari menunggu pengiriman data VIC yang ada di RS Deli Serdang ke email para relawan agar mempermudah relawan jamkeswatch dalam penanganan-penanganan permasalahan yang ada.