FSPMI Cirebon Awali Tahun Dengan Konsolidasi

Cirebon, KPonline – Awal tahun 2017, yang bagi kebanyakan orang akan diisi dengan liburan bersama keluarga, tetapi bagi anggota FSPMI Cirebon. Mereka justru mengisi awal tahun dengan mengadakan konsolidasi akbar seluruh PUK FSPMI yang terdapat di Cirebon, sekaligus melakukan pengukuhan dan pelantikan PUK SPAI FSPMI PT Jati Vision Raya.

Konsolidasi akbar ini dimaksudkan untuk menyampaikan kepada seluruh jajaran pimpinan unit kerja tentang pergerakan FSPMI Cirebon sepanjang tahun 2016. Sekaligus diadakan evaluasi, untuk menjadikan FSPMI Cirebon menjadi lebih baik lagi.

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan yang digelar di gedung Balai Lelatihan Kerja Kabupaten Cirebon ini, dibuka pada pukul 10.00 wib sampai dengan pukul 16.00 wib. Peserta hadir dengan antusias. Pertanyaan, ide, gagasan, mewarnai pelaksanaan konsolidasi. Terlihat bahwa seluruh kader FSPMI Cirebon memiliki semangat tinggi dalam berjuang.

Tercatat, sepanjang tahun 2016, FSPMI Cirebon pernah mengadakan aksi massa di daerah sebanyak 10 kali. Ini artinya, hampur setiap bulan FSPMI Cirebon melakukan aksi. Memang angka ini masih terbilang sedikit jika dibandingkan dengan daerah lain, tetapi kemampuan FSPMI Cirebon dalam mengorganisir sebuah aksi semakin meningkat. Sebagai sebuah organisasi gerakan, ini sangat membanggakan.

Dalam sambutannya, Sekrataris KC FSPMI Cirebon menyampaikan, “Pekerjaan rumah yang menjadi prioritas perjuangan FSPMI yang belum terselesaikan pada tahun 2016 adalah tentang UMSK. Kita akan terus mengawal, sampai dengan disahkan oleh Gubernur Jawa Barat.”

Usai konsolidasi akbar, Pimpinan Cabang SPAI FSPMI Cirebon melantik PUK baru, dari pekerja PT Jati Vision Raya. Sebelum bergabung dengan FSPMI, kawan-kawan ini sudah mempunyai serikat pekerja. Namun karena merasa serikat pekerja yang terdahulu tidak ada pergerakan dan berbagai kasus hubungan industrial yang ada tidak pernah dilakukan advokasi, mereka kemudian memutuskan untuk bergabung dengan FSPMI.

Pemilihan pengurus PUK dipilih secara sukarela dan ikhlas atas dasar inisiatif sendiri. Tidak ada penunjukan. Siapa yang merasa memiliki kemampuan menjadi pengurus, sila menjadi pengurus.

“Kami akan mulai membuka lembaran baru dalam pergerakan serikat pekerja di PT. Jati Vision Raya,” ujar Ketua PUK terpilih, Sumitro.

Acara pelantikan berjalan dengan khidmat dan langsung dilantik oleh ketua Pimpinan Cabang  SPAI FSPMI Cirebon, Agus Riyanto. Hadir pula ketua KC FSPMI Cirebon, Asep Feddy Hartono yang memberikan sambutan atas dilantiknya PUK baru ini. Asep berpesan, bahwa serikat pekerja bukan didirikan untuk hari ini saja. Berdiri lalu berhenti. Maka dari itu, teruslah berjuang. Jadikan momentum awal tahun ini sebagai lahirnya babak baru perjuangan serikat pekerja yang sudah lama tertidur pulas.” (*)

Pos terkait