FSPMI Bogor Galang Dana Kemanusiaan Untuk Korban Angin Puting Beliung

FSPMI Bogor Galang Dana Kemanusiaan Untuk Korban Angin Puting Beliung

Bogor, KPonline -Puluhan pohon tumbang dan ratusan rumah rusak akibat angin puting beliung yang terjadi di wilayah Kecamatan Bogor Selatan dan Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor pada Kamis sore 6 Desember 2018 yang lalu. Akibat peristiwa bencana alam hujan yang disertai angin puting beliung di 2 (dua) wilayah Kota Bogor ini, mengakibatkan kerusakan dan korban jiwa.

Bacaan Lainnya

Dampak dari hujan lebat yang disertai angin puting beliung ini mengakibatkan, satu orang meninggal dunia, 20 pohon tumbang, lima kendaraan rusak tertimpa pohon, 848 Rumah warga rusak berat dan ringan. Atas dasar kemanusiaan dan kepedulian, maka FSPMI Bogor yang berada di wilayah Cibinong, Citeureup dan sekitarnya, menggalang dana kemanusiaan untuk para korban bencana alam yang terjadi kurang lebih 2 minggu yang lalu.

Dengan dibantu oleh kawan-kawan anggota Garda Metal Bogor wilayah Cibinong, Citeureup dan sekitarnya, FSPMI Bogor mengumpulkan sumbangan sukarela dan susu yang telah menjadi tunjangan kesehatan bagi kawan-kawan buruh. Pengumpulan dana kemanusiaan ini pun, telah dikoordinasikan dengan Konsulat Cabang FSPMI Bogor dan PUK-PUK SPA yang ada diwilayah Cibinong, Citeureup dan sekitarnya.

Dan pada kesempatan Kamis, 20 Desember 2018, Fakhrurozzi selaku Sekretaris Garda Metal Bogor Area Cibinong-Citeureup bersama kawan-kawan anggota Garda Metal yang lainnya, melakukan jemput bola dana kemanusiaan yang telah terkumpul di PUK-PUK SPA FSPMI Bogor yang ada diwilayah Cibinong, Citeureup dan sekitarnya.

“Hari ini merupakan jadwal untuk jemput bola untuk wilayah Citeureup. Hari ini ada 2 PUK SPA yang kami kunjungi, yaitu PUK SPAMK-FSPMI PT. ASKI dan PUK SPEE-FSPMI PT. Uni Makmur Elektrika. Hal ini terkait dana kemanusiaan untuk para korban bencana alam yang terjadi di Cipaku, Kota Bogor yang lalu” ungkap laki-laki yang akrab disapa dengan panggilan Ozzi ini.

“Untuk sementara ini, sudah terkumpul Rp. 10.478.400; itu semuanya dari hasil penjualan susu dan pengumpulan donasi dari kawan-kawan buruh FSPMI Bogor diwilayah Cibinong, Citeureup dan sekitarnya. Hanya 9 PUK SPA FSPMI yang ada diwilayah Cibinong dan Citeureup. Harapannya, PUK-PUK SPA FSPMI Bogor yang ada diwilayah lain pun turut serta dalam penggalangan dana kemanusiaan ini” ujar Mukhridin selaku Bendahara Garda Metal Bogor Area Cibinong dan Citeureup. (RDW)