Fahmi Idris: Harapan Saya, Jamkeswatch Bisa Menjadi Mitra BPJS Kesehatan

Bogor, KPonline – Diwakili oleh Jaeni Wihartini selaku Deputy Direksi bidang hubungan antar lembaga dan regulasi dalam sambutannya, Fahmi Idris selaku Direktur Utama BPJS kesehatan menyampaikan bahwa BPJS kesehatan telah memasuki tahun kelima sejak mulai beroperasi pada tanggal 1 Januari 2014 sampai saat ini kepesertaan dari berbagai sektor, telah mencapai lebih dari 207 juta jiwa.

Dalam acara Rakernas II Jamkeswatch yang dilaksanakan di Training Center FSPMI, Cisarua selama 2 (dua) hari ini menjelaskan bahwa, kami menyadari, amanat menjaga kesinambungan program yang kami emban ini tidaklah mudah.

Oleh karena itu, upaya untuk mewujudkan keberlanjutan penyelenggaraan program yang telah diamanahkan kepada BPJS tersebut, kami memerlukan dukungan dan sinergi dari berbagai pihak untuk dapat bergotong royong menyokong penyelenggaraan program JKN-KIS.

“Melalui pertemuan ini, saya berharap Jamkeswatch bersama-sama BPJS Kesehatan bisa meningkatkan kerjasama dan bersinergi dalam rangka penyelenggaraan program JKN-KIS agar bisa menyampaikan informasi serta edukasi secara komprehensif kepada masyarakat,” ujar Fahmi.

“BPJS Kesehatan selalu terbuka untuk menerima saran kritik dan masukan dari Jamkeswatch sebagai upaya perbaikan untuk terus mewujudkan penyelenggaraan program JKN-KIS yang berkualitas dan berkesinambungan,” pungkasnya. (Brd)