Konsolidasi PUK SPL FSPMI PT. Lautan Steel Indonesia: Indahnya Kebersamaan

Tangerang, KPonline – Menjelang sepekan sebelum liburan Lebaran 1439 H dan sebagai rutinitas tiap bulan, Hari Minggu tanggal 3 Juni 2018, Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Logam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PUK SPL FSPMI) PT. Lautan Steel Indonesia menggelar acara konsolidasi.

Kali ini, konsolidasi juga diisi dengan tausiyah sekaligus Buka Bersama di Rumah Makan Kampung Kalapa Ds Sindang Sono Kabupaten Tangerang dengan membawa tema “Indahnya Kebersamaan Dalam Bingkai Ukhuwah Islamiah”.

Bacaan Lainnya

Acara dimulai pukul 16:35 WIB dihadiri oleh Joko Witono dan Jejen Mustopa selaku Perwakilan Pimpinan Cabang SPL Tangerang juga jajaran pengurus dan anggota PUK SPL FSPMI PT. Lautan Steel Indonesia tak ketinggalan PUK FSP LEM SPSI. PT. Lautan Steel Indonesia.

Haerul Adha selaku ketua panitia, mengucapkan terima kasih kepada semua tamu undangan dan seluruh anggota atas waktunya dapat hadir di acara ini.

Selanjutnya Ketua PUK SPL FSPMI PT. Lautan Steel Indonesia Ade Purnama Santoso, dalam sambutannya menyampaikan, saya sangat salut dan bangga kepada kawan-kawan selepas pulang kerja masih dapat hadir dalam acara ini yang merupakan kegiatan rutinitas PUK tiap bulan.

Ade memaparkan rencana agenda penting yaitu Pendidikan Dasar untuk seluruh anggota yang akan digelar pada bulan ini tapi berhubung masuk bulan Ramadhan, maka agenda tersebut ditunda sampai liburan lebaran.

“Betapa pentingnya sebuah kebersamaan dan seringnya bertemu juga bertatap muka antar anggota dan pengurus PUK SPL FSPMI PT. Lautan Steel Indonesia adalah menjadi tolak ukur dalam sebuah kekompakan,” ucap Jejen Mustopa.

Setelah sambutan dipaparkan, acara di isi dengan Tausiyah Ust. Yedi. Dalam tausiyahnya Ust. Yedi menyampaikan bahwa berkumpul itu adalah suatu Rahmat dan bila terpisah/bercerai adalah ajab.

Menjalin hubungan baik dengan sesama manusia merupakan salah satu tanda ketakwaan seorang hamba kepada Tuhan-Nya. Allah bahkan menjanjikan keberkahan hidup bagi hamba-Nya yang selalu menjaga tali silaturahmi dengan sesamanya, khususnya dengan orang tua dan kerabat.

Keberkahan hidup yang dilimpahkan Allah tidak hanya dalam hal rezeki, namun juga keberkahan dalam usia dan hubungan baik yang penuh kasih dengan para kerabat dan anggota keluarga.

Di samping itu, tentunya masih banyak hikmah dan manfaat silahturahmi yang dapat kita petik. Diantaranya Perluas pintu rejeki seseorang,  Menambah umur dan membuka pintu Rahmat.

Maka pentingnya kebersamaan untuk menuntut ilmu dan bersilaturahmi adalah bagian dari bingkai Ukhuwah Islamiah.

Acara ditutup dengan doa dan buka puasa bersama.

(Chuky/Ridwan Jauhari)

Pos terkait