Buruh Go Politik: “Sambil Menyelam Minum Air”

Cimahi, KPonline – Saat saya menjalankan instruksi organisasi untuk mengantarkan surat ke polres Cimahi, selanjutnya ke polsek di wilayah kecamatan Cimahi Selatan untuk agenda aksi tanggal 19 dan 21 November 2018.

Ketika berada di sana, saya kepikiran ingin bersilaturahmi kepada warga masyarakat di sekitar Parmindo, kelurahan Melong dan.

Alhamdulillah, ada warga yang mau merespon kemudian saya coba bersosialisasi tentang pelaksanaan pileg 2019 nanti.

Mereka pun meresponnya dengan becerita kepada saya terkait situasi dan kondisi masyarakat Parmindo tentang pemilihan umum khususnya pemilihan anggota legislatif di tahun 2019 mendatang.

Setelah saya mendengar langsung cerita mereka khususnya warga kelurahan melong dan cibeurem, ternyata mereka kebingungan harus memilih siapa saat pemilihan caleg.

Alasannya, karena saking terlalu banyaknya para kader partai yang mencalokan diri.

Akhirnya saya pun berkesempatan menjawab pertanyaan mereka. Saya perkenalkan calon yang diusung organisasi, yaitu Wabila Rosyad dengan visi dan misinya kepada masyarakat khususnya warga kelurahan Melong dan Cibeurum.

Mereka pun tergerak dan berantusias untuk mendukung dan memenangkan Sabila Rosyad. Caleg perwakilan dari kaum buruh partai PKS No 9 dapil 3 Kelurahan Cibeureum dan Melong.

Penulis : Ridwan Panji Kusumah