Buruh Go Politik : Memastikan Kebijakan yang Berpihak Pada Buruh

SEPULTURA: Sebuah Cita-Cita Perjuangan

Jakarta, KPonline – Berikut adalah salah satu pendapat mengenai buruh go politik. Jika Anda juga memiliki komentar atau pendapat mengenai Buruh Go Politik,  kirimkan ke e-mail koranperdjoeangan@gmail.com atau WA: 0838 1875 7975 (Chuky) paling lambat hari Jumat, 25 Mei 2018 jam 22.00 wib. Tiga komentar terbaik akan mendapatkan hadiah buku berjudul “SEPULTURA: Sebuah Cita-Cita Perjuangan”.

Simak pendapatnya di bawah ini:

Buruh harus go politik, karena jika tidak go politik, semua permasalahan tentang perburuhan yang selama ini terjadi hanyalah buah bibir semata.

Tidak adanya kejelasan yang bisa membuat kaum buruh tersebut sejahtera. Karena hukum yang ada saat ini cenderung mementingkan kaum pengusaha.

Jika buruh go politik, maka akan ada wakil dari kaum buruh yang duduk di legislatif yang bisa membuat undang-undang yang akan memihak kaum buruh.

Adanya wakil di yudikatif yang bisa mengadili para pelaku yang melanggar di legislatif.

Jika kekuatan kaum buruh kuat, bisa sampai mewakili eksekutif, maka kebijakan Pemerintah akan memihak kepada kaum buruh.

Gunawan Hadi P (Cilegon)