Bersama Pimpinan Sayap Partai Buruh, Caleg Edi Wahyono Adakan Rapat

Bekasi, KPonline – Tim pemenangan Edi Wahyono selaku caleg DPRD dapil 6 mengadakan silaturahmi bersama JamkesWatch Kabupaten Bekasi dan Garda Metal area Jababeka yang bertempat di saung buruh forum komunikasi Jababeka (FKJ), Jatireja, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Kamis (07/09/2023).

Agenda kali ini, selain dihadiri oleh Edi Wahyono S.H Caleg DPRD Kabupaten Bekasi Dapil 6, hadir juga Supriyatno Pangkorda Garda Metal Bekasi, Ali Nurhamzah Exco Partai Buruh Kabupaten Bekasi, Maha Syatrio Ketua DPD JamkesWatch Kabupaten Bekasi dan Erwan Koordinator area GM Jababeka.

Edi Wahyono S.H menyampaikan bahwa untuk kemaslahatan dan pemenangan dapil 6 Partai Buruh, pileg tahun 2024 harus sukses.

“Harapan saya berharap banyak para pimpinan dan anggota GM juga JamkesWatch pergerakan harus lebih masif, saya memohon ayo kita menangkan partai buruh terutama di dapil 6. Saya yakin dengan kekuatan FSPMI kali ini pasti ada kemenangan, kita awali dengan optimis saya yakin kemenangan di tahun 2024 pasti,” pungkas Edi Wahyono.

Ali Nurhamzah selaku Exco Kabupaten Bekasi partai buruh menyampaikan bergerak di buruh sebenarnya simpel apalagi jika bersama masyarakat umum.

“Jadi menurut matematika kita, partai buruh ini pasti menang apalagi partai buruh ini membawa kesejahteraan, 2019 lahir lah UU Cipta Kerja yang dampaknya kepada buruh dan rakyat itu luar biasa, intinya dari semuanya ini kita harus semangat, dengan bergerak dan melangkah perubahan nyata itu pasti datang, dan partai buruh ini menjadi wadah untuk masyarakat dan buruh itu sendiri, dengan partai buruh in syaa Allah semua sejahtera,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Supriyatno selaku Pangkorda GM Bekasi menyampaikan bahwa secara tidak langsung setelah partai buruh lolos verifikasi Garda Metal sudah disumpah wajib untuk memenangkan partai buruh.

“Terkait instruksi presiden partai buruh terkait pemenangan kita, saya bersama sama kawan garda metal Bekasi akan memaksimalkan memenangkan partai buruh, garda metal ini tidak memihak kepada satu caleg tetapi kita kepada semua caleg partai buruh baik itu DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi ataupun DPR RI bahkan DPD RI pun kita harus bantu sesuai hasil rakernas,” ungkap Supriyatno.

Sementara itu, Ketua DPD JamkesWatch Kabupaten Bekasi Maha Syatrio menuturkan jika ada kendala kendala kesehatan untuk dilaporkan kepada JamkesWatch.

“Laporkan kepada kami untuk selesai advokasi tagih pastikan partai buruh berdiri di keluarga pasien,” pungkasnya.

Agendapun begitu hangat saat akhir acara dibuka sesi diskusi untuk pemenangan partai buruh, dan berdo’a bersama sebelum para peserta rapat dibubarkan. (Dadan HM)