Waketum PP SPAMK FSPMI Serukan Pemogokan PASI Group dan Boikot Produk Yazaki

Jepara, KPonline – Aksi mogok kerja yang akan dilakukan oleh buruh PUK SPAMK FSPMI PT. SAMI-Group mendapat dukungan penuh dari Pimpinan Pusat Serikat Pekerja Automotif Mesin dan Komponen Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PP SPAMK FSPMI).

Berdasarkan informasi yang didapat oleh redaksi koranperdjoeangan.com, mogok kerja akan dilakukan mulai tanggal 8 – 13 Mei 2023.

Dukungan dilakukan dengan ikut hadir dalam konsolidasi akbar pra mogok kerja yang dilakukan oleh buruh PUK SPAMK FSPMI PT. SAMI-JF pada pagi ini, Jum’at (5/5/2023).

Fuad BM Waketum PP SPAMK FSPMI mengatakan akan mengkonsolidasikan perusahaan yang tergabung dalam PASI GROUP seperti PT. PASI (Cikarang), PT. PEMI (Tangerang), PT. SAI (Mojokerto) dan PT. JAI (Pasuruan) untuk ikut melakukan turut serta melakukan aksi mogok guna mendukung perjuangan buruh PT. SAMI Group.

Tak sampai disitu, dia juga akan mengkonsolidasikan vendor-vendor yang berkerja sama dengan Yazaki untuk melakukan aksi Boikot produk Yazaki, apabila tidak ada kesepakatan dan kondisi seperti ini berlarut panjang.

“Jika perundingan dan kondisi ini dibiarkan berlarut-larut kita pimpinan pusat bakal gelar konsolidasi PASI Group. Kita suruh ikutan mogok buat perjuangan kawan-kawan SAMI Group,” kata Fuad dalam orasinya.

“Vendor-vendor yang berhubungan dengan Yazaki bakal kita konsolidasi internal. Kita boikot produk-produk Yazaki,” imbuhnya. (ded)