Silaturahmi Caleg-caleg Buruh Di Dapil 6 Kabupaten Bogor

Bogor, KPonline, – “Saat ini kami sedang mengembangkan koperasi yang kami beri nama Koperasi Pekerja. Dan sudah ada mini market dan juga klinik yang bernaung dibawah badan usaha milik Koperasi Pekerja atau biasa kami singkat dengan sebutan Koper. Kedepannya, akan kami kembangkan di 40 Kecamatan yang ada di Kabupaten/Kota Bogor” tutur Willa Faradian salah seorang calon anggota legislatif DPR RI didepan warga masyarakat Desa Bojong Gede, Kecamatan Bojong Gede, Kabupaten Bogor.

Bacaan Lainnya

Koperasi Pekerja ini harapannya dapat menjadi contoh bagi daerah-daerah lain yang ada di Kabupaten/Kota Bogor. Karena selain lewat program Buruh Go Politik, kaum buruh bisa juga berperan aktif dalam hal ekonomi. “Kemandirian ekonomi kaum buruh, khususnya buruh-buruh Bogor, bisa menjadi penggerak dalam perjuangan kaum buruh dalam mewujudkan kesejahteraan yang diinginkan” lanjut Willa Faradian yang juga merupakan Vice President FSPMI Bidang Pengupahan.

Melalui Relawan Jamkeswatch Bogor, FSPMI Bogor pun mengkampanyekan bantuan pendampingan, advokasi dalam permasalahan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan dan sebagainya. Bahkan FSPMI Bogor pun menyediakan layanan mobil ambulance gratis, tidak hanya khusus untuk kaum buruh saja, akan tetapi, boleh juga digunakan oleh seluruh warga masyarakat Bogor yang membutuhkan layanan mobil ambulance.

Menyikapi kekisruhan yang sedang terjadi dalam kontestasi politik saat ini, Willa Faradian yang juga merupakan Ketua Pimpinan Cabang SPAMK-FSPMI Bogor, mengingatkan sekaligus menyarankan, agar kaum buruh bersatu untuk memenangkan calon-calon anggota legislatif yang berasal dari buruh. “Jangan hanya karena berbeda partai politik, terus kita gontok-gontokan nggak jelas. Dukung, pilih dan menangkan caleg-caleg dari buruh. Itu saja dulu” lanjut Willa Faradian kepada awak Media Perdjoeangan Bogor.

Forum Silaturahmi yang dilangsungkan dirumah kediaman Abdul Aziz yang berlokasi di RT 06 RW 012 Desa Bojong Gede, Kecamatan Bojong Gede, Kabupaten Bogor ini, juga dihadiri oleh Ridwansyah yang juga merupakan salah seorang calon anggota legislatif DPRD Kabupaten Bogor dari Daerah Pemilihan 6.

“Jika saya terpilih nanti sebagai anggota legislatif DPRD Kabupaten Bogor, saya akan melayani masyarakat dengan sepenuh hati. Karena bagaimana pun juga, saya harus mempertanggung jawabkan apa-apa yang pernah saya janjikan kepada para pemilih saya yang ada di Dapil 6 Kabupaten Bogor” tutur Ridwansyah yang merupakan Sekretaris Pimpinan Cabang SPAI-FSPMI Bogor.

“Sementara ini programa kegiatan pengasapan atau fogging, telah dilaksanakan dengan baik di Dapil 6. Karena bagaimana pun juga, lebih baik mencegah daripada mengobati. Kesehatan itu sangatlah mahal harganya di zaman seperti sekarang ini. Menjaga agar kita tetap sehat itu yang paling penting saat ini. Karena kalau kita sehat, mau apa saja juga enak” ungkap Ridwansyah kepada warga masyarakat Desa Bojong Gede.

Forum Silaturahmi yang dilaksanakan dengan sederhana dan apa adanya ini, membuktikan bahwa harus tidak ada jarak antara calon anggota legislatif dengan para calon pemilih. Hingga akan muncul keterbukaan dan saling memahami dan menghormati satu dengan yang lainnya. Tidak hanya Willa Faradian atau Ridwansyah saja yang bertemu dan bertatap muka dengan para calon pemilih dari Desa Bojong Gede. Akan tetapi, turut serta pula Tim Pemenangan dari kedua calon anggota legislatif tersebut. (Arief Rachman)

Pos terkait