Rapat Perdana Pengurus Baru PC SPEE FSPMI Bekasi

Bekasi, KPonline – Rapat perdana Pengurus Pimpinan Cabang Serikat Pekerja Elektronik Elektrik Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PC SPEE FSPMI) Bekasi digelar hari ini, Kamis (18/7/2019).

Pasca Muscab selesai tanggal 13-14 Juli 2019, Pengurus periode 2014 – 2019 dan Pengurus periode 2019 – 2024 bertemu untuk bersilaturahmi dan serah terima rekomendasi program kerja yang ditetapkan dalam Muscab ke-6 kemarin.

Bacaan Lainnya

Meski masih diselimuti rasa duka karena meninggalnya bapak dari Mba Iyong (Staff DPP FSPMI) dan meninggalnya Mbak Ika Liviana Gumay, istri dari Presiden FSPMI, bung Sa’id Iqbal, karena sudah dijadwalkan, rapat tetap dilaksanakan meski dimundurkan jamnya.

Ketua PC SPEE FSPMI Bekasi periode 2014-2019 Sukamto menyampaikan petuah-petuahnya untuk pengurus baru yang relatif masih muda-muda.

“Tetap jaga corp organisasi, permasalahan internal dibahas dalam rapat seperti ini dan tetap dalam bekerja mengedepankan team work,” ujar Ketua KC baru ini.

Seperti dayung bersambut, Abdul Bais, Ketua PC SPEE FSPMI Bekasi terpilih siap melanjutkan program kerja yang belum tuntas di periode Sukamto. Bais berharap kedepan pengurus pimpinan cabang bisa menemukan strategi baru yang tidak mudah dibaca pihak lawan.

“Saya sepakat dengan Pak Kamto untuk menjaga team work dan corp organisasi, semoga ke depan pengurus bisa menemukan strategi pergerakan yang baru dan bekerja lebih baik lagi,” kata Ketua PUK SPEE FSPMI PT Epson ini.

Serah terima rekomendasi program kerja dari Sukamto ke Bais ini disaksikan 17 pengurus PC yang hadir dalam rapat. Pertemuan di lanjutkan dengan ramah tamah dan diskusi antar pengurus PC dan membahas rencana organisasi ke depan. (Aep)

Pos terkait