PUK SPAI FSPMI PT. Santos Jaya Abadi 2 Gelar Pendidikan Leadership

Bandung, KPonline – Pimpinan Unit Kerja Serikat Pekerja Aneka Industri Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (PUK SPAI FSPMI) PT. Santos Jaya Abadi 2 menggelar pendidikan Leadership.Sabtu (17/08/19).

Agenda ini akan di adakan selama dua hari, tanggal 17- 18 Agustus 2019 di Narima Resort Hotel Lembang.

Bacaan Lainnya

Jumlah peserta Pendidikan Leadership ini sebanyak 28 orang terdiri dari Pengurus PUK, Garda Metal, Korlap dan Perwakilan dari anggota.

Pemateri yang akan mengisi dalam agenda Pendidikan Leadership ini berjumlah 4 orang. Yakni, Rahmat Binsar selaku Ketua PUK SPAI FSPMI PT. Santos Jaya Abadi 2, Ranto Apryanto selaku pengurus Pimpinan Cabang SPAMK Karawang, Dani Supardika selaku Kordinator Daerah Garda Metal Karawang dan M Irfan Alhujaj selaku Sekertaris Daerah Garda Metal Karawang.

Di hari pertama ini, Pendidikan di mulai Pukul 14.00 Wib dan acarapun di buka oleh Untung Rahayu pengurus PUK SPAI FSPMI PT. Santos Jaya Abadi 2 yang kali ini bertugas sebagai pembawa acara. Untung pun memilih Ketua Kelas guna untuk membantu peserta untuk hadir tepat waktu. Terpilihlah dua orang Ketua Kelas, Irfan Saputra Lubis dan Imas Kamilah.

Selanjutnya menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars FSPMI dan terakhir Mengheningkan Cipta, karena hari ini bertepatan dengan hari Kemerdekaan Bangsa Indonesia. Demi mengenang Pahlawan – pahlawan yang sangat berjasa untuk bangsa Indonesia dan memotivasi kita semua untuk selalu terus berjuang dalam hidup.

Lalu di lanjutkan dengan sambutan dari Wawan Junianto Pengurus bidang pendidikan yang kali ini bertugas sebagai Ketua Panitia. Wawan berharap pendidikan ini berjalan dengan Lancar dan Kondusip dan Ia pun meminta maaf jika ada banyak kekurangan dalam agenda ini. “Selamat belajar dan jangan malu bertanya”, pungkas wawan.

Acara pun sampai pada materi. Ranto Apryanto yang kali ini menyampaikan materi tentang Leadership dan Team Work. Sebelum pemberian materi Ranto pun memperkenalkan diri, dan di lanjutkan dengan perkenalan diri antar peserta. Cukup mengundang tawa antar peserta karena ada beberapa peserta yang terlihat masih gugup dalam berbicara. Tetapi setelah itu situasi pun mencair menjadi lebih akrab dan terlihat peserta lebih bersemangat untuk mengikuti pendidikan leadership ini. Materi pun selesai pukul 18.00 wib.

Materi selanjutnya akan di berikan setelah ISHOMA (istirahat shalat makan).

Pendidikan hari ini di jadwalkan sampai pukul 22.00 wib.

(Lnd)

Pos terkait