Kami Bangga Menjadi Bagian Dari Keluarga Besar FSPMI

Bogor, KPonline -Gaung Mayday masih terasa di beberapa daerah, cerita seputar Aksi Mayday di Jakarta hingga penyebaran berita dan artikel tentang peringatan Mayday, masih diperbincangkan dengan hangat di beberapa surat kabar dan media online. Hasil foto-foto bareng bersama kawan-kawan buruh yang ikut Aksi Mayday, hingga berburu foto selfie diantara massa aksi. Meskipun begitu, kawan-kawan buruh yang senang dan hobby selfie disetiap aksi kaum buruh, diharapkan untuk tidak mengurangi sedikit pun makna dan arti dari Mayday yang sebenarnya.

Pun begitu yang dilakukan oleh kawan-kawan buruh dari PUK SPAMK-FSPMI PT. Toyoda Gosei Safety Systems Indonesia. Gaung Mayday masih tersisa dan membekas bagi kawan-kawan buruh disini. Sehari setelah Mayday berlalu, sebagai ungkapan dan kebanggaan sebagai kaum buruh, kawan-kawan buruh PUK SPAMK-FSPMI PT. Toyoda Gosei Safety Systems Indonesia, menggunakan atribut FSPMI sebagai pengganti seragam. Seragam kerja yang sehari-harinya berwarna dominan biru dan biru tua, pada Rabu 2 Mei 2018 berubah berwarna putih. Atribut organisasi yang berbentuk kaos ini, digunakan oleh hampir seluruh anggota PUK SPAMK-FSPMI PT. Toyoda Gosei Safety Systems Indonesia.

Bacaan Lainnya


Atribut resmi organisasi ini digunakan sebagai bentuk solidaritas dan rasa bangga sebagai anggota FSPMI, sekaligus rasa bangga sebagai buruh. Seperti yang diungkapkan oleh Susanto dan Junawar, penggunaan atribut FSPMI didalam pabrik sudah dikoordinasikan dengan pihak Management, terutama Departemen HR/IR. “Kaos saya beda, soalnya kemaren kan dipake buat aksi ke Jakarta. Tapi yang penting ada logo FSPMI-nya kan” terang Susanto. Lain lagi dengan Nur Ahdiani Kainah yang akrab dipanggil Menor, dia senang sekali menggunakan kaos atribut resmi FSPMI. “Kemarin aksi ke Jakarta kan nggak bisa ikut, udah gitu kebetulan banget diinstruksiin sama pengurus PUK buat pake” imbuh Menor.

Dalam keterangannya, Toto Dwiyanto Ketua PUK SPAMK-FSPMI PT. Toyoda Gosei Safety Systems Indonesia menjelaskan bahwa, “Aksi penggunaan atribut resmi FSPMI yang berbentuk kaos ini sebagai wujud kecintaan anggota PUK SPAMK-FSPMI PT. Toyoda Gosei Safety Systems Indonesia sebagai bagian dari keluarga besar FSPMI” tegas Toto. Aksi penggunaan atribut resmi FSPMI didalam pabrik ini pun sudah dikoordinasikan beberapa minggu sebelumnya. Meskipun tidak semua karyawan PT. Toyoda Gosei Safety Systems Indonesia, akan tetapi aksi penggunaan atribut resmi FSPMI yang berbentuk kaos ini, tetap dilaksanakan oleh seluruh anggota PUK SPAMK-FSPMI PT. Toyoda Gosei Safety Systems Indonesia.

Bagaimana dengan PUK kamu ? Apakah kamu juga cinta dan bangga menjadi bagian dari keluarga besar FSPMI ?

(Rinto)

Pos terkait