Jamkeswatch Sampaikan Materi Pendidikan Advokasi Dasar Kesehatan di Wilayah Kota Bekasi

Bekasi, KPonline – Jamkeswatch Kota Bekasi mendapatkan undangan dari KC FSPMI untuk menghadiri pendidikan advokasi dasar kesehatan yang berlokasi di PUK SPEE FSPMI PT PADMA SOODE Bantar Gebang, Kota Bekasi, Rabu (28/12/2022).

Agenda ini bertujuan agar para pekerja anggota PUK SPEE FSPMI Padma Soode mengetahui tahapan proses pemeriksaan kesehatan yang saat ini memakai BPJS kesehatan.

Acara dimulai jam 08.00 WIB yang dihadiri perwakilan Jamkeswatch ada ketua, Sekretaris, bid Pendidikan, dan bidang Media Propaganda dan juga hadir perwakilan Forum Komunikasi Kota Bekasi diwakili oleh Riky Febrian.

Dari PT PADMA SOODE di hadiri perwakilan HRD Edi cahyana dan ketua PUK SPEE FSPMI PT Padma Soode Ahmad Heri Pramono.

Sambutan dari Ketua Jamkeswatch Kota Bekasi disampaikan oleh Nurali. Ia memperkenalkan struktur kepengurusan tahun 2022 – 2025 kepada para peserta agar mengetahui siapa saja yang menjadi pengurus di periode kepengurusan saat ini.

Untuk materi pendidikan disampaikan oleh Mugito selaku ketua bidang pendidikan di Jamkeswatch Kota Bekasi. Dia memberikan materi tentang tentang hak dan kewajiban peserta faskes 1, Rawat Inap dan juga Lakalantas.

Untuk acara penutup diadakan sesi tanya jawab dan juga foto bersama. (Eko Komarudin)